Babinsa Kodim 1203/Ktp Bagi-bagi Masker

Babinsa Kodim 1203/Ktp Bagi-bagi Masker

KalbarOnline, Ketapang – Dalam pelaksanaan PPKM berbasis Mikro, Babinsa Koramil 1203-13/MHS bersama satgas covid-19 terus gencarkan langkah-langkah dan upaya menekan angka penularan dan penyebaran virus covid-19.

Dalam agenda hari ini adalah pembagian masker kepada masyarakat pengguna jalan dan disekitar pertokoan serta pelayanan publik di Desa Sei Besar, Kecamatan Matan Hilir Selatan, Kabupaten Ketapang. Rabu (9/6/2021).

Baca Juga :  Wabup Ketapang Raih Anugerah Lencana Darma Bakti dan Pancawarsa V

Menurut Babinsa Sei Besar Sertu Rudihartono, Kegiatan ini rutin dilaksanakan sebagai upaya mensukseskan pelaksanaan PPKM berbasis Mikro, dengan tujuan menekan angka penyebaran dan penularan virus covid-19.

“Selain melakukan pembagian masker juga memberikan himbauan serta edukasi protokol kesehatan diantaranya kewajiban menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas,” jelasnya.

Baca Juga :  PKK Ketapang bersama Dinas Arpusda Gelar Lomba Bercerita Tingkat Pengurus se-Kabupaten Ketapang

Hal serupa dikatakan Bhabinkamtibmas Desa sungai besar Aipda Wawan. H, melalui kegiatan ini harapannya dapat meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan warga dalam mematuhi protokol kesehatan.

“Mengingat situasi pandemi covid-19 yang sampai saat ini belum berakhir,” ucapnya. (Pendim 1203)

Comment