Ini Penyebab Minibus Terbalik di Km 16 Jalan Sekadau – Sintang

KalbarOnline, Sekadau – Sebuah minibus mengalami kecelakaan tunggal, di Jalan Sekadau – Sintang Km 16, Dusun Gonis Butun, Desa Gonis Tekan, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Jum’at (12/1) lalu.

Kepala Pos Polisi Simpang 4 (empat) Kayu Lapis Polres Sekadau, Brigadir Alexander Aldo mengungkapkan bahwa mobil dari arah Sanggau menuju Melawi yang dikendarai sdr Aribudi Wibowo.

Baca Juga :  Kepengurusan HMI Sintang 2017 – 2018 Resmi Dilantik, Ini Tiga Pesan Bupati Jarot

“Mobilnya terbalik, penyebab kecelakaan diketahui bahwa korban dalam keadaan mengantuk,” terangnya.

Baca Juga :  Kukuhkan 33 Anggota Paskibraka Sekadau, Bupati Rupinus: Ini Tugas Negara Berikan yang Terbaik

Anggota Pospol Simpang 4 Kayu Lapis bersama warga sekitar melakukan evakuasi terhadap korban dan kendaraan tersebut, sehingga tidak menimbulkan kemacetan.

“Untuk korban sendiri, tidak mengalami luka, hanya saja mengalami trauma,” tukasnya. (Mus)

Comment