Penyandang Disabilitas di Melawi Jalani Vaksinasi Covid-19

Penyandang Disabilitas di Melawi Jalani Vaksinasi Covid-19

KalbarOnline, Melawi – Polres Melawi melalui bagian Urkes bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Melawi melakukan vaksinasi Covid-19 bagi anak-anak penyandang disabilitas di Sekolah Luar Biasa (SLB) Bhakti Luhur, Nanga Pinoh, Melawi, Rabu, 29 September 2021.

Mereka mendapatkan suntikan vaksin Sinovac untuk dosis pertama. Usai mengikuti vaksinasi Covid-19, mereka juga menerima bantuan sosial berupa susu.

Baca Juga :  Vaksin Covid-19 Asal Rusia Efektif 100 Persen dalam Uji Klinis Awal

Kabag Ops Polres Melawi AKP Aang Permana, menyampaikan kegiatan tersebut digelar dalam memberikan pelayanan bagi anak-anak yang berkebutuhan khusus (disabilitas).

“Anak-anak ini juga rentan terpapar Covid-19. Oleh sebab itu, anak-anak disabilitas ini menjadi prioritas kami dalam memberikan pelayanan vaksinasi Covid-19,” ungkapnya.

Baca Juga :  Selidiki Asal Mula Covid-19, Tim WHO Akan Tiba di Tiongkok 14 Januari

“Kami akan terus berupaya meningkatkan pelayanan dan perhatian kepada masyarakat, khususnya dalam membantu program pemerintah untuk melaksanakan percepatan vaksinasi,” sambungnya.

Pembina Yayasan Bhakti Melawi Lidwina Rosmawaty Rumahorbo menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polres Melawi dan Dinas Kesehatan Melawi yang telah memberikan pelayanan vaksinasi Covid-19 di tempatnya.

Comment