Bhabinkamtibmas Polsek Sekadau Hilir Gelar Pelatihan Peningkatan Kamra

KalbarOnline, Sekadau – Bhabinkamtibmas, Brigadir Anggre Jaya laksana, S.IP menggelar pelatihan peningkatan Keamanan Rakyat (Kamra) di Desa Mungguk, Kecamatan Sekadau Hilir, Kamis pagi (26/10) kemarin.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Sekadau Hilir, Iptu Masdar, Kepala Desa Mungguk yang diwakili Sekretaris Desa, para Kepala Dusun, RW , RT serta Hansip di Desa Mungguk.

Baca Juga :  Sukseskan Pemilu 2019, Bawaslu Sekadau Gelar Rakor Penyelesaian Sengketa Pemilu

Pada kesempatan itu, Kapolsek Sekadau Hilir, Iptu Masdar memberikan arahan tentang kesiapan Hansip dalam Pilgub 2018.

“Diharapkan semua pihak selalu menjaga Sitkamtibmas yang aman dan kondusif,” Ujar Kapolsek Sekadau Hilir, Iptu Masdar dalam sambutannya pada kegiatan pelatihan Kamra itu.

Selain itu terkait dengan anggaran Dana Desa, Iptu Masdar menambahkan bahwa penggunaannya harus sesuai dengan ketentuan dan tidak disalahgunakan.

Baca Juga :  Delapan Fraksi DPRD Sekadau Sampaikan Pandangan Umum Terhadap Tiga Raperda, Salah Satunya Pembentukan Tujuh Desa baru

Adapun materi yang disampaikan Brigadir Anggre Jaya Laksana, S.IP yaitu tentang  pelaksanaan perlindungan masyarakat  yang diatur dalam Permendagri No 84 Tahun 2014.

Saat pelatihan berlangsung, Anggre selaku narasumber mengatakan bahwa anggota Linmas dapat selalu menjadi mitra Polri dalam menjaga Sitkamtibmas di masing-masing wilayah tugasnya. (Mus)

Comment