Polres Kapuas Hulu Gelar Shalat Idul Adha Bersama Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Memperingati Hari Raya Idul Adha 1438 H, Polres Kapuas Hulu menggelar Shalat Idul Adha 1438 H di Halaman Mapolres Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Jum’at (1/9).

Bertindak sebagai Imam, H Achmad Jais diikuti langsung oleh Kapolres beserta jajarannya dan masyarakat sekitar Putussibau. Shalad Idul Adha berlansung khusuk dan dilanjutkan dengan penyembelihan hewan Kurban.

Untuk Tahun 2017 ini Polres Kapuas Hulu mengkurbankan hewan sebanyak 4 ekor, dan selanjutnya akan diserahkan untuk fakir miskin di seputaran wilayah Polres Kapuas Hulu.

Baca Juga :  Bupati Kapuas Hulu Buka Porseni SD dan SMP Tingkat Kecamatan Putussibau Utara

Kapolres Kapuas Hulu AKBP Imam Riyadi, SIK., MH berharap dengan perayaan hari Raya Idul Adha ini bisa mengambil makna dari ketauladanan dan pengorbanan Nabi Ibrahim dan anaknya Nabi Ismail.

Baca Juga :  Kunker ke Kapuas Hulu, Kajati Kalbar Sosialisasikan Peran Kejaksaan Cegah Tipikor

Selain itu sebagai sarana spritual untuk merefleksikan diri untuk bisa terus menajalani tugas dengan baik dan tidak lupa untuk beribadah. (Ishaq)

Comment