Warga Dusun Kapuas Apresiasi Pemkab Sekadau

Dinilai Serius Dalam Membangun

KalbarOnline, Sekadau – Keseriusan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sekadau dalam pembangunan infrastruktur geliatnya mulai dirasakan oleh masyarakat Desa Sungai ringin.

Diantaranya pembangunan sarana jalan seperti di Desa Sungai Ringin.

Hal ini diungkapkan Kepala Dusun Kapuas, Yudhi.

Dirinya sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Sekadau atas pembangunan khususnya di Dusun Kapuas dan perhatiannya kepada Desa Sungai Ringin melalui pembangunan yang ada,” ujarnya.

Baca Juga :  Satpol PP Sekadau Tertibkan Kawasan Pasar Jelang Hari Besar Keagamaan

“Sekarang jalan sudah bagus. Dengan bagusnya jalan, terasa makin mempermudah kegiatan sehari-hari,” tukasnya.

Hal ini, lanjutnya, merupakan keseriusan Pemkab Sekadau yang melaksanakan pembangunan infrastruktur sebagaimana yang diprogramkan.

Yudhi berharap agar pembangunan infrastruktur lainnya bisa terus ditingkatkan. Misalnya pembangunan balai pertemuan di daerah Desa Sungai Ringin.

Baca Juga :  HUT ke-18 Sekadau, Bupati Aron: Usia Muda Penuh Gelora Menuju Kesejahteraan Masyarakat

“Begitu pula dengan jalan lainnya yang belum selesai diperbaiki supaya segera diperbaiki agar semua warga kebagian jalan yang bagus seperti yang dirasakan kita. Supaya semua (warga masyarakat Kabupaten Sekadau ini) merasakan pembangunan yang dilaksanakan. Terlebih lagi agar ekonomi masyarakat kita maju khususnya di Desa Sungai Ringin, Dusun Kapuas,” pungkasnya. (Mus)

Comment