Tegas! Jokowi Minta Polri Tanpa Ragu Tuntaskan Kasus Kematian Brigadir J 

KalbarOnline, Pontianak – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta kepada Polri untuk tidak ragu mengusut tuntas kasus tewasnya salah seorang anggota Polri, Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J. Ia pun berharap aparat dapat mengungkap kebenaran kasus ini secara terang tanpa ada yang ditutup-tutupi.

“Sejak awal saya sampaikan, usut tuntas, jangan ragu-ragu, jangan ada yang ditutup-tutupi, ungkap kebenaran apa adanya,” tegas presiden saat menjawab pertanyaan jurnalis di Kabupaten Mempawah, Provinsi Kalimantan Barat, Selasa, 9 Agustus 2022.

Baca Juga :  Ritual Kendi Nusantara, Presiden Jokowi Satukan Air dan Tanah yang Dibawa 34 Gubernur se-Indonesia ke Titik Nol IKN

Jokowi menegaskan, jangan sampai kasus tersebut malah menurunkan kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian. Menurutnya, citra Polri harus terus dijaga.

“Jangan sampai menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri. Itu yang paling penting. Citra Polri apapun harus tetap kita jaga,” jelasnya.

Baca Juga :  Hanya 6.765 Kasus Sehari, Jumlah Tes Covid-19 Drop karena Long Weekend

Untuk diketahui, kasus tewasnya Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J telah memasuki babak baru. Dimana Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah mengumumkan, kalau bekas Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo ditetapkan sebagai tersangka. (Jau)

Comment