Hadirkan FX6, Sony Tambah Koleksi Kamera Sinema Full Frame

KalbarOnline.com – Sony Indonesia resmi meluncurkan kamera FX6 (model ILME-FX6T) terbaru. Kamera tersebut adalah kamera full frame yang ditempatkan Sony untuk jajaran kamera sinema (Cinema Line) untuk pasar sutradara film dan kreator konten.

Sebagai bagian dari Cinema Line, President Director PT Sony Indonesia Kazuteru Makiyama mengatakan bahwa Sony FX6 adalah kamera yang menggabungkan teknologi inti Sony, seperti sensor gambar, mesin pengolahan dan performa AF (autofocus). FX6 juga kompatibel dengan berbagai lensa E-mount Sony untuk kreativitas yang lebih fleksibel.

“Kamera terbaru FX6 merupakan bentuk upaya Sony untuk terus mendorong batasan dalam bidang teknologi pencitraan berdasarkan kebutuhan konsumen kami. Inovasi terdepan dalam Cinema Line ini kami dedikasikan untuk para kreator konten dan sinematografer agar dapat semakin mengembangkan kemampuan serta bakat luar biasa yang mereka miliki,” ungkapnya.

Bicara teknis, mamera terbaru ini dilengkapi dengan sensor 10.2 MP full-frame back-illuminated Exmor R CMOS. Sensor tersebut yang menghasilkan lebih dari 15 stop wide dynamic range dengan sensitivitas tinggi dan noise rendah.

Sensitivitas dasar dari FX6 adalah ISO 800 dengan pengaturan sensitivitas yang disempurnakan dari ISO 12,800 – dapat diperluas hingga 409,600 untuk perekaman pada kondisi cahaya yang sulit dan sangat sulit. Kamera ini sesuai pasarnya juga diklaim bmampu merekam dalam XAVC Long GOP dan XAVC All Intra 4K (QFHD: 3840 x 2160) kedalaman 10-bit 4:2:2 kualitas gambar yang menakjubkan hingga 120 fps.

Baca Juga :  Diumumkan Tahun Lalu, Lenovo Akhirnya Buka Pemesanan Komputer Lipatnya

FX6 juga memiliki mesin pengolah gambar BIONZ XR yang pertama kali digunakan pada kamera terbaru Sony Alpha 7S III, memberikan performa pengolahan gambar hingga empat kali lebih cepat dibandingkan dengan FS5 II. Hadir dengan fitur AF Sony Alpha yang luar biasa, FX6 menawarkan Fast Hybrid AF yang mengombinasikan 627-point focal plane phase-detection AF dengan Real-time Eye AF dalam kecepatan frame tinggi serta AF berkelanjutan.

Hal itu memungkinkan operator kamera untuk melacak subjek yang bergerak cepat dengan mudah dan akurat dalam slow motion tanpa kehilangan fokus. Fast Hybrid AF bekerja dengan lebih dari 50 lensa E-mount. Kamera ini juga dapat menangkap gambar hingga lima kali slow-motion dengan 4K (QFHD) 120fps.

Kamera FX6 terbaru ini juga menawarkan filter ND variabel internal elektronik untuk kontrol kepadatan filter kamera dengan mudah dan mulus. Para pengguna dapat menentukan variabel ND ke otomatis atau menyesuaikan kepadatan filter secara manual dengan peningkatan yang halus mulai dari 1/4 hingga 1/128 untuk gambar yang terekspos dengan sempurna tanpa mempengaruhi kedalaman bidang, bahkan pada saat kondisi pencahayaan berubah.

Dikombinasikan dengan sensitivitas kamera yang sangat tinggi, variabel elektronik filter ND memberikan kontrol kreatif yang luar biasa kepada pengguna di hampir segala jenis suasana pengambilan gambar.

Baca Juga :  BPOM Pastikan Vaksin Covid-19 Tertunda, Tak Jadi Akhir Tahun Ini

Untuk mendukung operasional, kamera ini hadir dengan layar LCD Viewfinder 3.5 inci yang dapat dipasang ke beberapa lokasi di bodi kamera untuk menambah kebebasan dan kontrol menu yang mudah dengan pengoperasian sentuh. Dengan menu kontrol quick access untuk fitur-fitur yang sering digunakan, operator kamera dapat dengan mudah mengubah pengaturan utama dengan sekali sentuh – termasuk Codec, Imager Scan Mode, Picture Size dan Frequency, Base ISO and Sensitivity, Shooting Mode and Audio Levels.

Sejalan dengan alur kerja profesional, FX6 dilengkapi dengan output 12G-SDI yang juga mendukung 16-bit RAW, HDMI, timecode in/out, built-in Wi-Fi dan empat channel audio recording (via XLR Interface, Multi-Interface Shoe dan built-in Stereo Mic). Kamera terbaru ini juga menampilkan dua slot media yang kompatibel dengan kartu memori CFexpress Tipe A untuk kapasitas keseluruhan yang lebih tinggi serta daya membaca dan merekam data yang lebih cepat sebagai tambahan dari kartu memori UHS-II/UHS-I SDXC.

Untuk ketersediaan, kamera FX6 (model ILME-FX6T) full-frame Cinema Line akan tersedia di Indonesia mulai Februari 2021 mendatang. Sementara harganya, menyasar segmen profesional, kamera ini ditawarkan dengan harga Rp 92,9 jutaan.

Comment