Jakob Oetama, Pendiri Kompas Gramedia Meninggal Dunia

KalbarOnline.com – Kabar duka datang dari dunia pers Indonesia. Salah satu tokoh pers Indonesia, sekaligus pendiri Kompas, Jakob Oetama meninggal dunioa hari ini, Rabu (9/9/2020) pada usia 88 tahun.

“Telah meninggal dunia pendiri Kompas Gramedia, Pak Jakob Oetama” demikian pernyataan dari Kompas TV.

Pria kelahiran 27 September ini meninggal dunia di RS Mitra Keluarga Kelapa Gading Jakarta di usia 88 tahun. Jenazah Jakob Oetama direncanakan akan disemayamkan di Kompas Gramedia ,dan akan dikuburkan di Taman Makam Pahlawan.

Baca Juga :  Kapolda Banten, Wagub Andika dan Pangdam III Siliwangi Pantau Langsung Pilkada Serang

Ikut mendirikan KOMPAS bersama PK. Ojong. Jakob sebelum meninggal menjabat Presiden Direktur Kelompok Kompas-Gramedia, Pembina Pengurus Pusat Persatuan Wartawan Indonesia, dan Penasihat Konfederasi Wartawan ASEAN.

Baca Juga :  Sektor Otomotif Membaik, Apa Kabar Kinerja Saham Produsen Filter Sakura?

Jakob merupakan wartawan senior yang memulai kariernya di Mingguan Penabur pada 1956. Beberapa tahun berselang, Jakob mendirikan Majalah Intisari. Dua tahun kemudian, bersama Ojong, Jakob mendirikan harian KOMPAS yang berekspansi menjadi Kompas Gramedia Group. [rif]

Comment