Rakor Persiapan Keamanan Perayaan Natal

KalbarOnline, Kubu Raya – Pj Sekda Kubu Raya, Odang Prasetyo mengimbau masyarakat khususnya masyarakat Kubu Raya bekerjasama menjaga dan menjamin kelancaran perayaan Natal dan tahun baru khususnya di Kubu Raya dan Kalimantan Barat pada umumnya.

Hal tersebut dikatakannya dalam rapat kordinasi lintas sektoral operasi terpusat lilin Kapuas 2018 di Polresta Pontianak. Odang berharap agar semua Stake holder dapat secara bersama-sama bekerja sama menjaga dan menjamin kelancaran perayaan Natal dan Tahun Baru di Kubu Raya dan Kalimantan Barat.

“Kita berharap agar semua stake holder dapat bersama-sama menjaga dan menjamin kelancaran perayaan Natal dan tahun baru, khususnya di Kabupaten Kubu Raya. Mari bersama kita mengedepankan kebersamaan, kekompakan dan keharmonisan yang sudah kita jalin selama ini. Agar semua kegiatan Natal dan Tahun Baru dapat berjalan lancar,” ujarnya, Rabu (19/12/2018) kemarin.

Baca Juga :  Sekda KKR Minta BUMDes ‘Jeli’ Tangkap Peluang Bisnis

Dikatakannya, perayaan Natal sebagai salah satu hari besar bagi umat Nasrani di Indonesia. Sehingga perlu untuk saling menjaga dan saling menghormati satu dengan yang lainnya. Demikian juga halnya dengan perayaan tahun baru. Tahun baru sebagai sebuah momentum bagi adanya harapan baru dan perubahan baru di tahun yang baru.

“Tahun baru merupakan sebuah momen penting bagi adanya harapan baru, perubahan baru dan bagi segenap insan yang ada di muka bumi ini. Sehingga harus kita jaga bersama agar memberikan ketenagan, keamanan dan ketentraman bagi semuanya. Demikian juga halnya dengan Natal, merupakan hari besar dan bersejarah bagi saudara-saudara kita Nasrani. Mari kita saling menjaga dan saling menghormati. Sehingga semuanya aman dan damai dalam menjalankan ibadahnya masing-masing,” terangnya.

Baca Juga :  Bupati dan Wabup Kubu Raya Resmikan Marketing Business Center : Sistem Pemasaran Produk UMKM

Dirinya sedikit menambahkan, dengan kerjasama yang baik, semua mengambil peran secara bersama-sama untuk meminimalisir dan mengantisipasi sejak dini potensi gangguan kamtibmas yang dapat merugikan masyarakat dalam pelaksanaan perayaan Natal dan Tahun Baru.

“Mari semua secara bersama-sama kita lakukan pengamanan secara eksternal dan internal secara terkordinasi. Tingkatkan koordinasi dan komunikasi lintas sektoral. Mualai dari masyrakat, RT dan RW, Kepala Desa, Camat, TNI Polri dan Pemerintah Kabupaten. Melakukan kesiap siagaan dan saling bertukar informasi terkini dari berbagai aspek,” ajaknya, dihadapan peserta rakor yang hadir. (ian)

Comment