Masjid Besar Al-Falah Sekadau Potong 8 Hewan Kurban

KalbarOnline, Sekadau – Pengurus Masjid Besar Al-Falah Sekadau bersama masyarakat Jalan Kapuas, Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau memotong 7 hewan sapi dan satu kambing kurban pada Hari Raya Idul Adha tahun ini. Masyarakat setempat dari berbagai kalangan dan profesi antusias menyaksikan proses pemotongan hewan kurban terlebih lagi hal ini telah menjadi agenda rutin setiap tahunnya.

Wakil Ketua Masjid Al-Falah Sekadau, H. Bahtiar mengatakan bahwa jumlah kurban tahun ini tidak berbeda jauh dari tahun-tahun sebelumnya.

“Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar. Semua sapi yang dikurban ini sehat-sehat dan layak dikonsumsi masyarakat,” kata H. Bahtiar.

Baca Juga :  Hilang Kendali, Truk Ekspedisi Terbalik dan Nyaris Masuk Sungai

Ia juga menilai bahwa berkurban merupakan kewajiban bagi umat Islam bagi yang mampu dan merupakan sebuah momen dimana semua bisa dapat saling berbagi.

“Saya berharap hendaknya jangan segan – segan untuk berkurban dalam bentuk apapun, minimal do’a apalagi kalau bisa berbagi keperluan hidup kepada masyarakat yang memang membutuhkan itu lebih muliah dan lebih baik,” tukasnya.

Dari jumlah kurban yang sudah dipotong ini, jelas H. Bahtiar, panitia sudah menyebar kupon yang dibagikan ke masyarakat. Kupon ini, kata dia, bisa ditukarkan masyarakat dengan satu bungkus daging kurban kepada panitia.

Baca Juga :  Puluhan Warga Desa Lembah Beringin Datangi Kantor DPRD Sekadau, Hasil Pilkades Jadi Soal

“Untuk pembagian, kita akan prioritaskan terlebih dahulu kepada umat Muslim. Setelah semuanya kebagian, selebihnya akan kita bagikan kepada masyarakat non-Muslim,” tuturnya.

“Mudah-mudahan, niat peserta yang berkurban diterima dan diijabah oleh Allah. Sehingga tujuan masyarakat berkurban, peduli dan rasa berbagi antar sesama tercapai,” harapnya. (Mus)

Comment