Pemkab Kubu Raya Bangga Provinsi Aceh Mau Belajar Pengelolaan KTM

KalbarOnline, Kubu Raya – Sehubungan dengan program pengembangan kawasan tranmigrasi berbasis kota terpadu mandiri, Bappeda Provinsi Aceh dan Dinas Tenaga Kerja Moblitas Penduduk Aceh melakukan studi komparatif ke KTM Kubu Raya.

“KTM Kubu Raya merupakan KTM terbaik se Indonesia. Makanya kami melakukan studi ke Kubu raya,” ucap Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Mobilitas Penduduk Provinsi Aceh, Rusdi S.H, Kamis (7/9) siang.

Dirinya juga mengatakan, tujuan kunjungan tersebut, untuk melihat langsung proses perencanaan, pelaksanaan, dan pembinaan tranmigrasi dari hulu hingga hilir, sehingga KTM yang berada di Rasau Jaya mampu menjadi penggerak utama perekonomian.

“Mudah-mudahan ini sangat bermanfaat bagi kami,” harapnya.

Kegiatan studi kompratif tersebut, lanjut Rusdi, direncanakan selama empat hari dari tanggal 6-10 september 2017.

“Kami sangat mengharapkan dengan kunjungan tersebut, banyak oleh-oleh, terutama ilmu yang bisa dibawa ke daerah kami (Aceh),” katanya.

Baca Juga :  DSPMD Kubu Raya Serahkan Bantuan Bibit Ungul dan Pupuk Organik ke Sejumlah Karang Taruna

Sementara Wakil Bupati Kubu Raya Hermanus, menyambut baik kehadiran Pemerintah Provinsi Aceh di Kubu Raya, bagi hermanus merupakan kebanggaan bagi Kubu Raya atas kehadiran Provinsi Aceh belajar ke Kubu Raya.

Terlebih sangat jarang terjadi Provinsi belajar ke Kabupaten, ini membuktikan bahwa Kubu Raya saat ini jauh lebih baik dan jauh lebih maju. Hermanus mengatakan Pemerintah Kubu Raya membuka ruang seluas-luasnya bagi seluruh Provinsi, Kabupaten dan Kota di Indonesia yang ingin belajar di Kubu Raya.

“Kita selalu terbuka dan membuka ruang seluas-luasnya bagi siapa saja yang ingin belajar dari Kubu Raya. Ini membuktikan bahwa Kubu Raya saat ini jauh lebih baik dan lebih maju. Orang datang belajar ke kita itu, kan berarti mereka menilai kita pantas dipelajari dan sudah baik untuk dicontoh dan dipelajari,” ujar Hermanus.

Baca Juga :  Bupati Muda Sebut TMMD Berperan Penting Dorong Percepatan Desa Mandiri

Dalam paparan Hermanus saat ini KTM Kubu Raya yang terletak di Rasau Jaya, sudah banyak dijadikan contoh oleh Pemerintah kabupaten dan Kota di Indonesia. Pada hari ini, Kamis 7 September 2017, Pemerintah Aceh berkunjung ke Kubu Raya untuk mempelajari pengelolaan dan penataan KTM Rasau Jaya. Yang mana besok akan dilanjutkan dengan turun langsung ke lapangan untuk melakukan peninjauan lapangan.

“Kita berharap, semakin banyak yang belajar ke Kubu Raya menjadi motivasi juga bagi kita untuk terus melakukan inovasi dan terobosan-terobosan pelayanan di Kubu Raya. Untuk terus meningkatkan kemajuan Kubu Raya yang akan berdampak pada pengelolaan Pemerintahan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Kubu Raya,” tandas Wabup. (Ian)

Comment