Harga Cabai Rawit Mulai Normal Kembali

KalbarOnline, Pontianak – Harga cabai rawit mulai normal kembali di Pasar Flamboyan, Kecamatan Pontianak Selatan, Kota Pontianak. Kondisi ini telah berlangsung sejak beberapa hari terakhir.

Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh seorang pedagang di sana, Gondrong (40 tahun). Ia menyebutkan, bahwa harga cabai tersebut sempat naik, yang tadinya Rp 70 ribu per kilo, kini hanya sekitar Rp 55 ribu per kilo – Rp 42 per kilo.

Baca Juga :  Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Ini Kata Milton – Boyman

“Sekarang ni cabai mulai turun karena banyaknya bahan, dan pembeli pun ndak banyak yang beli, jadi turun lah harga cabai sekarang ni,” katanya dengan logat Melayu Pontianak, Minggu (24/09/2023)

Baca Juga :  Ruang Imersif Pertama di Kalbar, Gaia Mall Pontianak Hadirkan Sparks at Gaia

Kemaren (sempat) harga cabai ni naik karena barang tuh sedikit, itulah faktor cuaca kadang, kalau dah hujan tuh dah lah, pasti di perkebunan tuh siket (sedikit) yang bisa dipanen,” timpal Gondrong.

Penulis : Fakhri Ahmad/Mahasiswa PPl IAIN Pontianak 2023.

Cek Berita dan Artikel lainna di Google News

Comment