Kebakaran Hanguskan Dua Rumah di Pontianak Timur

KalbarOnline, Pontianak – Kebakaran menghanguskan dua rumah di Gang Haji Taslim, Jalan Tanjung Raya 1, Pontianak Timur pada Sabtu (24/06/2023) dini hari sekitar pukul 02:00 WIB.

Salah seorang petugas pemadam kebakaran sukarelawan Timur, Toni menerangkan, saat petugas pemadam tiba di lokasi, api yang melahap dua rumah tersebut sudah membesar, petugas pun langsung bergegas memadamkan api.

Baca Juga :  Warga SBR 7 Lakukan Aksi Pernyataan Sikap Tolak Masuk Wilayah Kubu Raya, Ancam Golput di Pemilu 2024

Ia menyampaikan, akses gang yang terlalu sempit dan kawasan padat penduduk menjadi kendala bagi petugas untuk memadamkan api. Petugas pun akhirnya mengambil jalan pintas lain yang berada di gang sebelah TKP.

“Akses gang terlalu sempit, itu pun cuma bisa satu buah mobil aja. Ada jalan kecil jadi saya lewat gang sebelahnya,” ungkapnya.

Baca Juga :  Bupati Rupinus Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Sungai Biawak

Toni mengatakan, proses pemadaman memakan waktu sekitar satu jam mengingat sempitnya akses masuk di wilayah tersebut.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran ini. Hingga saat ini, masih belum diketahuo penyebab dari kebakaran tersebut. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Comment