Dirut PT Jasa Raharja Sebut Pelayanan Kantor Samsat Pontianak Sudah Banyak Berubah

KalbarOnline, Pontianak – Direktur Utama (Dirut) PT Jasa Raharja, Rivan Achmad Purwantono menyambangi kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Pontianak, pada Rabu (20/03/2204). Kehadiran Rivan itu disambut langsung oleh Pelaksana tugas (Plt) Kepala Bapenda Kalbar, Hisamudin, dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pelayanan Pendapatan Daerah (PPD) Pontianak Wilayah 1, Edy Gunawan serta beberapa pejabat lainnya.

Dalam kunjungan itu, Rivan meninjau fasilitas Samsat Pontianak yang berada di bawah naungan Tim Pembina Samsat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar).

Melalui keterangan persnya, Rivan menyebutkan, kalau kunjungan tersebut dilakukannya untuk melihat perubahan yang dilakukan oleh Samsat di seluruh Indonesia. Termasuk Samsat Pontianak yang dinilai Rivan sudah memiliki banyak perubahan dalam beberapa kurun waktu terakhir. Terutama transformasi di bidang pelayanan pembayaran pajak kendaraan bermotor.

“Kita ketahui perubahan tidak hanya cara pembayaran bahkan kebijakan-kebijakan juga diberikan kemudahan termasuk perubahan terhadap seperti penghapusan BBN II sehingga dipastikan masyarakat memiliki kendaraan atas nama sendiri,” katanya.

Baca Juga :  Edi Kamtono Klaim Sebagian Besar Target Tercapai di Dua Tahun Kepemimpinannya

Tak hanya itu, Rivan pun memuji layanan yang telah diterapkan oleh Samsat Pontianak. Rivan menilai, Samsat Pontianak telah membuktikan diri mampu memberikan pelayanan yang sangat transparan, sehingga berdampak pada antusias masyarakat yang sangat tinggi di Samsat Pontianak.

Rivan juga menyebut, meskipun mempunyai loket yang tidak terlalu banyak, namun Samsat Pontianak memiliki kecepatan waktu pelayanan yang sangat bagus. Sehingga menurutnya masyarakat tidak perlu khawatir jika data mereka lengkap, pasti akan menikmati pelayanan dengan sangat baik dan mudah.

“Pelayanan di sini (Samsat Pontianak) sangat bagus dan saya melihat antusias masyarakat sangat bagus dengan transparansi pelayanan yang baik dan dimudahkan,” ungkap Rivan.

Dalam kesempatan tersebut, Rivan pun memberikan apresiasi atas upaya digitalisasi pelayanan yang terus digencarkan Samsat Pontianak. Salah satunya dengan menggandeng Bank Kalbar sehingga semakin mempermudah proses pembayaran.

Kemudian ditambah dengan program samsat digital nasional (signal) yang juga telah diterapkan di Samsat Pontianak. Sehingga semakin memperbanyak alternatif masyarakat melakukan pembayaran dengan sangat mudah.

Baca Juga :  5 ribu KIA akan Didistribusikan

“Ini salah satu kemudahan, masyarakat kalau mau membayar bisa bergeser dari tunai menjadi non tunai,” jelasnya.

Plh Kepala Bapenda Provinsi Kalbar, Hisamudin memberikan apresiasi atas perhatian yang diberikan oleh Dirut Jasa Raharja Rivan Achmad Purwantono dengan langsung mengunjungi Samsat Pontianak. Kunjungan tersebut menurutnya bisa menjadi momentum untuk terus memacu sinergi dalam pelayanan.

“Di samsat ini ada tiga mitra yang terkait, yakni pihak kepolisian, bapenda dan PT Jasa Raharja,” jelas Hisamudin.

Dirinya mengungkapkan, dalam upaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, tentu diperlukan komitmen bersama dari tiga mitra tersebut. Pihaknya pun ke depan akan terus mendorong digitalisasi untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat.

“Kita berkomitmen untuk terus mempermudah pelayanan, salah satunya dengan digitalisasi,” katanya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Comment