Daftar Harga Kamera Mirrorles Sony Terbaru 2023

KalbarOnline.com Mirrorless Camera Sony merupakan jenis kamera yang kini banyak dicari konsumen. Merek yang sudah terkenal sejak lama ini memang menjanjikan produk berkualitas dengan harga terjangkau, sesuai dengan spesifikasi.

Kamera ini merupakan pengambil gambar yang tidak mempunyai cermin. Dilihat dari jenisnya termasuk DSLR yang bagian pemantul cahayanya dihilangkan sehingga diyakini lebih unggul.

Sesuai dengan namanya, mirrorless atau kamera tanpa cermin mempunyai kelebihan, antara lain ukurannya lebih kecil dan ringan sehingga mudah Anda bawa ke mana saja.

Selain itu, kamera ini menghemat waktu pengambilan gambar. Kenapa? Karena efek yang dihasilkan dapat langsung terlihat saat foto akan diambil. Jauh lebih hemat daripada kamera biasa yang baru dilihat efeknya setelah foto jadi.

Daftar Harga Kamera Mirrorless Sony Terbaru 2023

Di pasaran tentu banyak merek kamera yang terkenal. Namun, seperti yang sudah dikemukakan di atas penggunaan Sony mempunyai tempat tersendiri. Anda yang sudah memakainya akan puas dengan hasilnya. Berminat membeli Mirrorless Camera Sony? Yuk, cek daftar harga, seri, dan spesifikasinya di sini!

1. Sony A6700

Seri terbaru kamera mirrorless dari Sony  atau ilce-a6700 ini  menggunakan teknologi Al terbaru dengan kualitas gambar seri alpha tetapi mempunyai body yang ringkas dan ringan. Kamera mempunyai fitur dan spesifikasi, antara lain:

  • Sensor CMOS Exmor R back illuminated format APS-C dan kualitas gambar sekitar 26 megapixel.
  • Mesin BIONZ XR, teknologi canggih kamera yang meningkatkan kecepatan pemrosesan gambar secara keseluruhan.
  • Unit pemrosesan Al yang inovatif dan digunakan untuk mengenali subjek sehingga menghasilkan efek yang diinginkan.
  • Sensitivitas ISO untuk gambar diam dapat ditingkatkan hingga ISO 50-102400. Sementara untuk sensitivitas film atau pembuatan video setara dengan ISO 100-32000, AUTO ISO 100-6400.
Baca Juga :  Promosikan Potensi Daerah, Pemkab Kubu Raya Ikuti Jogja Craft Indo

Kamera ini sangat cocok bagi Anda, fotografer pemula maupun senior. Harga yang ditawarkan berada di kisaran Rp21 juta sampai Rp23 juta dan dapat dibeli kamera saja atau lengkap dengan lensa zoom.

2. Sony A6400

Kamera tanpa cermin pemantul lain yang sangat recomended dari Sony adalah serie A6400. Dengan harga yang lebih murah, yaitu dimulai dari kisaran Rp 11 juta, Anda sudah dapat memulai karir sebagai fotografer. Sony A6400 mempunyai fitur, antara lain:

  • Kekuatan gambar hingga 24,2 megapixel APS-C Exmor CMOS dan sensor BRON X Image Processor.
  • Real time eye yang dapat melihat kondisi dan efek asli sebelum pengambilan gambar dengan tipe AF dan Real Time Tracking XGATru-Vinder2.36m-Dot OLED EVF
  • Mempunyai mode touchscreen yang memudahkan

3. Mirrorless Camera Sony A6000

Dibandingkan dengan Mirrorless Camera Sony yang sudah disebutkan sebelumnya, Seri A6000 tergolong lebih terjangkau. Kamera dijual tanpa lensa zoom dan tambahan lain di kisaran hampir Rp8 juta.

Baca Juga :  Hati-hati, Masalah Serius Ditemukan di Sony PlayStation 5

Anda yang masih duduk di bangku sekolah tetapi hobi foto pas untuk membeli ini.  Fitur yang ditawarkan juga lengkap, seperti:

  • Dilengkapi dengan sensor CMOS APS HO 24,3 MP serta memiliki deteksi fase dan kontras alias fast hybrid autofocus.
  • Sistem lensa E-mount. Anda dapat menukarnya dengan spesifikasi yang lebih baik atau lensa zoom jika dibutuhkan.
  • Kamera mempunyai kontrol manual yang aktif sehingga pemula sekalipun tidak membutuhkan waktu lama untuk belajar menggunakannya.

Mirrorless Camera Sony memang memiliki berbagai keunggulan, seperti fitur autofocus yang dimiliki dapat ditingkatkan, kualitas rekaman video dapat diperbaharui, dan dilengkapi dengan aplikasi yang memudahkan dalam mengedit gambar dan video.

Anda bisa membeli kamera ini di Blibli. Marketplace terbesar di Indonesia dengan logo tas berwarna biru ini menyediakan kamera mirrorless Sony ilce-a6700 original. Anda tidak perlu khawatir tertipu saat belanja online dan menghabiskan uang puluhan juta. Transaksi di Blibli sangat aman dan terpercaya. Koleksi Mirrorless Camera Sony yang ada lengkap. PIlih saja sesuai dengan kebutuhan dan budget!

Cek Berita dan Artikel lainna di Google News

Comment