Lima Rumah Warga di Ujung Said Jongkong Hangus Terbakar

Lima Rumah Warga di Ujung Said Jongkong Hangus Terbakar

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kebakaran hebat terjadi di Desa Ujung Said, Kecamatan Jongkong, Sabtu (3/4/2021) dini hari. Sedikitnya, lima rumah warga setempat hangus terbakar. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas Hulu pun langsung bergerak. Kepala BPBD setempat menyatakan akan segera memberi bantuan kepada para korban.

“Seperti biasa kami akan turun dan upayakan memberikan bantuan kepada para korban, saat ini kami masih berkoordinasi dengan Dinas Sosial,” ujar Gunawan, Kepala BPBD Kapuas Hulu.

Baca Juga :  Jokowi di Pontianak, Mulai Dari Ngemall Hingga Ngopi Santai di Aming

Terkait kejadian kebakaran, kata Gunawan, itu sudah berhasil dipadamkan dan tidak ada korban jiwa. Kejadian sekira Pukul 03.00 WIB, hari ini.

“Tidak ada korban jiwa dan hanya laporan yang masuk ada lima rumah,” ujarnya.

Berdasarkan data yang ada, kata Gunawan, rumah yang terbakar di Ujung Said adalah milik H.Angguk, Usman, H. Adriansyah, H. Abu Bakar, Masrun.

Baca Juga :  Tak Ingin Seperti Kasus Bocah di Sunsong, Bhabin di Pantok Segera Bawa Korban Gigitan Anjing ke Puskesmas

“Kami masih terus berkoordinasi dengan pihak terkait dan pihak kecamatan, terkait kebakaran ini. Penyebab kebakaran masih belum diketahui,” tandasnya.

Pasca kebakaran banyak organisasi sosial bergerak untuk mengumpulkan dana bantuan bagi para korban, seperti organisasi Tagana, TRC Pramuka Kapuas Hulu serta pihak lain.

Comment