Pengemudi Mobil Sedan Ditangkap karena Mencuri Tiang Listrik

KalbarOnline.com – Douglas Allen Hatley tidak bisa melihat barang-barang tergeletak begitu saja di pinggir jalan. Selalu muncul hasrat untuk merapikannya. Namun, bukan sembarang merapikan. Melainkan dibawa pulang dan dilelang ke tempat penjualan barang rongsokan agar menghasilkan pundi-pundi uang. Gara-gara aksinya itu, pria asal Florida, AS, tersebut harus mendekam di balik jeruji besi.

Baca Juga :  Gunakan Teknologi ROSA, KPJ Kuching Telah Lakukan Operasi Penggantian Lutut kepada 200 Pasien

Hatley ditangkap di jalan tol Tampa pada Senin (16/11). Banyak pengendara yang melapor kepada petugas jalan tol karena aksi Hatley yang nyeleneh. Pria 71 tahun itu melajukan mobil sedan Toyota Camry miliknya sembari membawa tiang listrik bekas. Panjang tiang yang diikat di atap mobil tersebut hampir dua kali lipat dari kendaraannya.

Baca Juga :  Komitmen Percepat Akses Air Minum dan Sanitasi, Wako Edi Teken Rencana Kerja Tahunan bersama USAID

Kepolisian Patroli Lalu Lintas Florida mengungkapkan, Hatley mengaku tidak tahu bahwa membawa tiang listrik yang teronggok di pinggir jalan dianggap ilegal. Dia pikir tiang itu tidak berguna dan akan dijual. ’’Dia ditahan dengan dakwaan tindak pidana pencurian.’’ Demikian pernyataan kepolisian sebagaimana dikutip AP.

Saksikan video menarik berikut ini:

Comment