Peringati Hari Anak Nasional, DSPPA Kapuas Hulu Gelar Perlombaan

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional, Dinas Sosial Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Kapuas Hulu, menggelar berbagai kegiatan perlombaan, yang berlangsung di Rumah Melayu, Selasa (14/8/2018).

Kegiatan ini dihadiri Asisten III Setda Kabupaten Kapuas Hulu, Drs. Hasan Mohammad Yusuf, M.Si, Kepala Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu, Rudi  Hartono, SH., MH, Kodim 1206 Putussibau, Polres Kapuas Hulu, Ketua TP-PKK Kapuas Hulu, Erlinawati Nasir, SH., MAP, Ketua GOW, Dharma Wanita Persatuan, ormas perempuan serta tamu undangan lainnya.

Baca Juga :  Sebagai Langkah Pererat Tali Silaturahim, Bupati Nasir Laksanakan Safari Ramadhan

Adapun kegiatan yang diperlombakan yakni peragaan busana nasional maupun lainnya diikuti pelajar tingkat SMP/MTSN, SMA/MAN, serta perlombaan eksebisi peragaan busana nasional tingkat taman kanak-kanak serta PAUD.

Baca Juga :  Tutup Lemkari Cup Sintang 2018 Tingkat Pelajar, Wabup Askiman Pesankan Ini

Hari Anak Nasional tingkat Kabupaten Kapuas Hulu ini mengusung tema ‘Saatnya Anak Genius: Gesit, Empati, Berani, Unggul, Sehat’. (Ishaq)

Comment