Oktober 2017 Bawaslu Kalbar Akan Launching IKP Pilgub

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Bawaslu Kalbar, Ruhermansyah mengaku sedang menyusun Indeks Kerawanan Pilkada (IKP) Kalbar 2018.

Bawaslu sudah mulai menyusun, hanya saja belum dapat dipublikasikan dulu karena masih melengkapi dan melakukan FGD dengan stakeholder terkait dengan penilaian variabel dan indikator.

Baca Juga :  Indonesia Jadi Penentu Harga CPO Global pada 2045

“Bulan Oktober mudah-mudahan sudah dapat dilauncing untuk IKP pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur 2018 ini,” ujarnya seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Sejumlah 42 Panitia Pengawas (Panwas) di 14 Kabupaten Kota se-Kalbar dilantik oleh Ketua Bawaslu Kalbar, Ruhermansyah.

Baca Juga :  Wagub Kalbar dan Istri Serasi Hadiri Puncak Peringatan Hari Jadi ke-251 Kota Pontianak

Kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah janji anggota Panitia Pengawas Pemilihan Kabupaten Kota se-Kalbar dihelat di Hotel Orchard, Jalan Perdana Pontianak, Kamis (24/8/2017).

Hadir dalam pelantikan, Ketua KPU Kalbar Umi Rifdiyawaty, Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Christiandy Sanjaya dan unsur Forkopimda. (Fai)

Comment