Gubernur dan Bupati Kunjungi Posko Pengamanan Nataru di Pasar Ngabang

Gubernur dan Bupati Kunjungi Posko Pengamanan Nataru di Pasar Ngabang

KalbarOnline, Landak – Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji bersama Bupati Landak Karolin Margret Natasa berkunjung ke Posko Pengamanan Natal dan Tahun Baru di Pasar Ngabang, Sabtu, 25 Desember 2021.

Kunjungan itu dalam rangka memastikan perayaan Natal berjalan aman dan sehat sekaligus memberikan semangat kepada para petugas.

Baca Juga :  Melalui Program PSN, Kadiskes Sekadau Ajak Masyarakat Galakan 3 M

“Kami menerima kunjungan Gubernur Kalbar dalam rangka mengecek pelaksanaan Natal dan ibadah yang ada di Kabupaten Landak,” kata Bupati Karolin.

Pihaknya, kata Karolin, juga sudah melaporkan kepada Gubernur Kalbar berbagai persiapan yang sudah telah dilakukan dalam menghadapi Natal dan tahun baru.

“Kemudian kesiapan menghadapi kemungkinan adanya varian omicron, laporan vaksinasi Covid-19 dan kita juga melihat posko pelayanan kepada masyarakat yang melaksanakan Natal dan tahun baru,” kata Karolin.

Baca Juga :  Hari Pertama Kerja, Pegawai Pemprov Kalbar Jalani Pemeriksaan Covid-19

Selain itu, lanjut Karolin, pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk tidak menggelar acara lain selain beribadah di Gereja. Hal ini sebagaimana arahan Gubernur, Pangdam XII/Tanjungpura dan Kapolda Kalbar.

“Semoga natal dan tahun baru kali ini situasi aman dan terkendali serta sehat,” kata Karolin.

Comment