Satgas Covid-19 Pontianak Perkuat Posko PPKM di Kelurahan

Satgas Covid-19 Pontianak Perkuat Posko PPKM di Kelurahan

Posko Kelurahan BMD Jadi Percontohan

KalbarOnline, Pontianak – Satgas Covid-19 Kota Pontianak memperkuat Satgas-satgas yang ada di kelurahan. Satu di antaranya Satgas Covid-19 tingkat kelurahan adalah Posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kelurahan Benua Melayu Darat (BMD).

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyebut, Posko PPKM Kelurahan BMD menjadi percontohan PPKM di tingkat kelurahan. Pada posko tersebut dilengkapi data-data terkait kondisi kelurahan hingga di tingkat RT.

“Data tersebut di antaranya terkait warga yang terkonfirmasi positif, isolasi mandiri, warga yang bergejala, dirawat, meninggal dunia serta warga yang sembuh,” ujarnya saat meninjau posko PPKM di Kantor Lurah BMD, Senin, 2 Agustus 2021.

Baca Juga :  Terbukti Bersalah Bawa Sabu 20 Kg, Dua TNI di Kalbar Dipecat dari Militer

Data-data tersebut dapat dilihat di posko kelurahan berdasarkan petunjuk SOP Instruksi Menteri Dalam Negeri nomor 23 tahun 2021. Selain memetakan penyebaran Covid-19, warga yang sudah divaksin juga didata.

Langkah-langkah tersebut menjadi bagian dalam mengendalikan penyebaran Covid-19 di wilayah itu. Sebagai kawasan perdagangan dan berada di tengah kota, tentunya Kelurahan BMD menghadapi kendala dalam mengendalikan penyebaran Covid-19.

Baca Juga :  Empat Oknum Satpol PP Ketapang Ditangkap Polisi, Nyabu di Pos Jaga Pendopo Bupati

“Terlebih pada lokasi tersebut banyak tempat usaha seperti perhotelan, perkantoran, restoran dan warung kopi yang harus dilakukan pengawasan dalam penerapan protokol kesehatan,” ungkapnya.

Edi mengapresiasi posko kelurahan yang dibantu Kodam XII Tanjungpura sehingga lebih optimal. Ke depan, pihaknya akan memperluas posko-posko kelurahan sebagai percontohan dalam penanganan Covid-19.

“Kita minta kelurahan bisa mempersiapkan posko-posko tersebut berkoordinasi dengan Danramil dan Kapolsek. Untuk di tingkat RW ada beberapa yang sudah membentuk posko,” pungkasnya. (J)

Comment