Masyarakat Kalbar Tumpah Ruah Tunaikan Salat Id di Halaman Masjid Mujahidin, Sutarmidji Hingga Edi Kamtono Membaur

KalbarOnline, Pontianak – Ribuan umat muslim Kalimantan Barat tumpah ruah memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak dalam rangka menunaikan Salat Id 1445 Hijriah, Rabu (10/4/2024).

Masyarakat berbondong-bondong datang sejak pukul 06.00 WIB. Terlebih lagi kondisi cuaca pada Idul Fitri kali ini cerah. Jalan Ahmad Yani pun dibuat padat kendaraan para jamaah Salat Id.

Tampak sejumlah tokoh seperti mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji dan mantan Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono dan sejumlah pejabat berbaur dengan para jamaah Salat Id.

Dalam sambutannya sebagai Ketua Dewan Pembina Yayasan Mujahidin, Sutarmidji mengajak para jamaah mengucap syukur lantaran masih diberi kesehatan dan bisa menunaikan ibadah Salat Id.

Baca Juga :  Pamerkan Hasil Kompetisi Kreasi Kuliner Asli Lokal Buatan UMKM

“Alhamdulillah kita masih bisa dipertemukan dalam rangkaian ibadah setelah kita diberi kesempatan untuk menambah amal ibadah kita di bulan suci ramadhan 1445 Hijriah,” ucapnya.

“Semoga ibadah kita di bulan suci ramadhan ini menjadi amal ibadah yang terbaik selama hidup kita dan mendapatkan ganjaran pahala yang terbaik juga dari Allah,” timpalnya.

Mantan Gubernur Kalbar inipun mengucapkan permohonan maaf atas nama pengurus Masjid Raya Mujahidin Pontianak apabila terdapat pelayanan yang kurang memuaskan selama jamaah menjalankan ibadah.

Baca Juga :  Dukung Pemerintah Optimalisasikan PAD, Bank Kalbar Siapkan Tapping Box dan Sistem Pajak Online

“Insya Allah kami terus berupaya supaya Mujahidin punya kelengkapan yang sesuai dengan syarat sebagai masjid raya yaitu punya sarana pendidikan yang baik, punya sarana bisnis yang baik, punya klinik kesehatan yang baik sampai punya perguruan tinggi yang baik. Mudah-mudahan kedepan yayasan mujahidin terus bisa berbenah untuk kebaikan masyarakat Kalbar,” kata Sutarmidji.

“Atas nama pengurus Masjid Raya Mujahidin saya ucapkan selamat hari raya Idul Fitri mohon maaf lahir batin,” pungkasnya.

Comment