Safari Ramadhan Terakhir Bupati KKU, Harapkan Partisipasi Masyarakat Jaga Pembangunan dan Persatuan

KalbarOnline, KKU – Untuk menopang agar terlaksananya pembangunan yang baik dan berkualitas di daerah Kabupaten Kayong Utara (KKU), masyarakat diharapkan dapat berpartisipasi dalam hal pelaksanaan pembangunan tersebut.

Hal ini disampaikan Bupati KKU, Citra Duani saat melakukan Safari Ramadhan di Masjid Nurul Yaqin, Desa Rantau Panjang, Kecamatan Simpang Hilir, Sabtu (08/04/2023) malam.

Bupati Citra mengungkapkan, bahwa segala pembangunan yang ada harus didukung dan dipelihara secara bersama. Kenapa? Karena segala pembiayaan pembangunan yang dilakukan ini sejatinya bersumber dari pajak masyarakat kepada pemerintah yang kembali lagi kepada masyarakat.

“Segala pembangunan yang ada ini antara pemerintah dan masyarakat harus saling bersinergi dalam hal untuk melaksanakan pembangunan, baik dari segi pengawasan maupun sampai pemeliharaannya, sehingga pembangunan yang ada akan berkualitas dan dapat bermanfaat dengan baik,” ungkap Citra.

Baca Juga :  Wagub Kalbar Serahkan 1300 Paket Sembako Gratis ke Masyarakat Mempawah

Kemudian Bupati Citra menginginkan, agar masyarakat Kayong Utara selalu menerapkan budaya gotong royong, hal tersebut guna meningkatkan rasa persatuan dan kebersamaan di lingkungan masyarakat.

“Saya ingin gotong royong lebih dihidupkan lagi, hal ini guna untuk meningkatkan rasa persatuan dan kebersamaan kita di tengah-tengah lingkungan masyarakat, selain itu juga dapat membantu pemerintah dalam mensukseskan pembangunan yang ada di Kayong Utara,” jelasnya.

Bupati KKU, Citra Duani memberikan bantuan kepada masyarakat dalam agenda Safari Ramadhan di Masjid Nurul Yaqin, Desa Rantau Panjang, Kecamatan Simpang Hilir, Sabtu (08/04/2023) malam. (Foto: Prokopim)
Bupati KKU, Citra Duani memberikan bantuan kepada masyarakat dalam agenda Safari Ramadhan di Masjid Nurul Yaqin, Desa Rantau Panjang, Kecamatan Simpang Hilir, Sabtu (08/04/2023) malam. (Foto: Prokopim)

“Karena partisipasi masyarakat tersebut sangat penting dan akan berdampak besar pada pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah Kayong Utara,” tambahnya.

Pada momentum Safari Ramadhan kali ini, Bupati Citra juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Kayong Utara apabila dalam masa kepemimpinannya selaku bupati terdapat kekurangan dan kesalahan.

Baca Juga :  Koramil Silat Hilir Gotong Royong bersama Warga Timbun Jalan Desa Bukit Penai

Bupati menjelaskan, bahwa pada 19 September mendatang dirinya sudah tidak menjabat sebagai bupati, dan ini sekaligus menjadi Safari Ramadhan terakhirnya selaku bupati. Dengan demikian, untuk masa pemerintahan yang tersisa nantinya akan dilanjutkan oleh Penjabat Bupati (Pj) yang akan ditetapkan oleh Gubernur Kalimantan Barat.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan penyerahan bantuan untuk rumah ibadah, santunan kepada anak yatim serta bantuan untuk penyuluh agama Desa Rantau Panjang.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Kayong Utara, Yayuk Winarti, beberapa kepala OPD, Polsek Simpang Hilir, Kades Rantau Panjang, tokoh agama serta masyarakat Desa Rantau Panjang. (Santo/Prokopim)

Comment