OPPO Mempatenkan Slide Phone. Smartphone Lipat Keren

Di saat gairah akan smartphone layar lipat sepertinya mulai mereda, diam-diam OPPO malah menyiapkan kejutan besar. Pabrikan asal Cina itu, bekerjasama dengan rumah desain Nendo asal Jepang, sedang merancang sebuah smartphone lipat yang tidak biasa. Rancangan itu kabarnya sudah dipatenkan pada November lalu.

Dalam satu postingan di situs resminya, Nendo membocorkan bentuk, dimensi dan konsep lipatan pada smartphone yang mereka namakan “OPPO Slide Phone”. Smartphone ini, tidak seperti smartphone lipat lain, memiliki tiga engsel lipat. Ketika dalam posisi tertutup penuh, besarnya hanya seukuran kartu ATM (54 x 84 mm). Namun ketika terbuka penuh, terpampang layar selebar 7 inchi.

Baca Juga :  Realme Hadirkan Flagship Smartphone, Dibanderol Rp 11 Jutaan

Pada video yang disertakan dalam postingan itu, ditunjukkan cara kerja engsel lipatan Slide Phone. Pengguna cukup mendorong dengan jari jempol, lipatan akan terbuka. Membuka lipatan pertama, akan tampak bagian layar pertama sebesar 40 mm. Cukup untuk melihat jam, call history, notifikasi, atau tampilan music player.

Membuka lipatan kedua, layar akan tampil sebesar 80 mm. Pengguna sudah bisa mengaktifkan kamera dan berfoto selfie, atau melakukan video call. Ketika lipatan berikutnya dibuka, maka layar akan tampil penuh seluas 7 inchi. Dan pengguna bisa memakai smartphone seutuhnya.

Di bagian samping body, ada sejumlah tombol untuk mengoperasikan ponsel. Ketika dipakai gaming, layar bagian sisi akan menampilkan tombol kontrol game virtual, sehingga membuat gaming makin maksimal. Laarnya juga cukup luas untuk menampung moda multitask, serta menampilkan moda foto panorama lebih utuh.

Baca Juga :  Inikah Pengganti Seri Reno5 Pro Di Indonesia?

Apalagi? Layar memanjangnya cocok untuk dipakai mendukung mobile office. Untuk memaksimalkan fungsi itu, turut disertakan stylush pen, yang diselipkan ke dalam bodynya.

Kalau OPPO Slide Phone ini benar-benar jadi dibuat, sungguh bakal jadi smartphone lipat terkeren yang pernah ada. Apalagi kalau ditunjang dengan “jeroan” yang juga powerfull. Lengkap sudah kedahsyatannya.

The post OPPO Mempatenkan Slide Phone. Smartphone Lipat Keren appeared first on KalbarOnline.com.

Comment