Kemendagri Bantah Tito Karnavian Positif Covid-19

KalbarOnline.com – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) membantah adanya kabar Mendagri Tito Karnavian terkonfirmasi positif Covid-19. Menurutnya, informasi tersebut tidak benar.

“Adalah tidak benar Bapak Mendagri positif Covid-19. Sama sekali berita itu tidak benar (Hoax),” kata Kapuspen Kemendagri Benny Irwan dikonfirmasi, Jumat (18/9).

Baca Juga :  JPU Yakin Setya Novanto Dapat Jatah Uang Panas Mega Korupsi e-KTP

Benny menegaskan, sampai saat ini Tito Karnavian dalam kondisi sehat. Sehingga informasi soal positif Covid-19 yang menimpa mantan Kapolri itu tidak dibenarkan.

Baca juga: Kemendagri Instruksikan Pembentukan Satgas Covid-19 Hingga Tingkat RT

Baca Juga :  Di Hadapan Ratusan Peserta KKN Kebangsaan, Gubernur Sutarmidji: Lakukan Perubahan dengan Data

“Bapak Mendagri, alhamdulillah beliau sehat wal’afiat,” ucap Benny.

Bahkan hari ini, lanjut Benny, Tito tetap menjalankan tugasnya seperti biasa sebagai Mendagri.

“Hari ini tetap melaksanakan tugas seperti biasanya,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Comment