Bupati Martin Letakan Batu Pertama Pusdiklat dan Sekolah Minggu Budha Ketapang

Bupati Martin Letakan Batu Pertama Pusdiklat dan Sekolah Minggu Budha Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang Martin Rantan menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Pusdiklat dan Sekolah Minggu Budha (SMB) Cahaya Kasih Maitreya Ketapang di Jalan Lingkar Kota Ketapang, Kamis, 30 September 2021.

Bupati Ketapang dalam sambutannya mengatakan bahwa membangun sebuah bangunan bukanlah perkara yang mudah dan memerlukan bantuan dana yang banyak.

“Akan tetapi yang paling penting dari itu bagaimana kita bekerjasama dalam mewujudkan keharmonisan dalam kerukunan hidup beragama di Kabupaten Ketapang,” ujarnya.

Baca Juga :  Jelang H-5, Kesiapan Gawai Akbar Napak Tilas Ketapang Sudah 90 Persen

Bupati turut menanggapi mengenai bantuan pembangunan Pusdiklat dan SMB oleh Pemerintah Kabupaten Ketapang. Sejatinya, kata Bupati, jika sudah ada proposal yang masuk ke bagian Kesra Setda akan ditindaklanjuti, namun akan disesuaikan dengan anggaran Pemerintah Kabupaten Ketapang.

“Pembinaan dan pembangunan di bidang agama ini mempunyai kedudukan dan peranan yang sangat penting sebagai bagian integral dari upaya meletakkan landasan moral dan spiritual yang kokoh bagi keberhasilan pelaksanaan pembangunan nasional dan daerah,” katanya.

Baca Juga :  DPC Demokrat Buka Pendaftaran Calon Bupati Kabupaten Ketapang di Pilkada Serentak 2024

Martin mengimbau kepada seluruh pihak baik kepada lembaga-lembaga pemerintah maupun swasta yang terkait untuk tetap mendukung pembangunan Pusdiklat dan Sekolah Minggu Buddha (SMB) Cahaya Kasih Maitreya Ketapang sampai dengan selesai.

“Selaku Bupati Ketapang saya pastikan bahwa jajaran pemerintah Kabupaten Ketapang mendukung dan siap membantu pembangunan ini,” katanya.

Comment