Categories: Pontianak

Wagub Kalbar ke ASN Pemprov: Resapi Semangat Pahlawan

Wagub Kalbar Pimpin Ziarah HUT Korpri di TMP

KalbarOnline, Pontianak – Dalam upaya memberikan semangat kepahlawan, Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan memimpin upacara ziarah di Taman Makam Pahlawan Dharma Patri Jaya, Kamis (22/11/2018).

Ziarah ini bertujuan menyerap semangat para pahlawan. Diawali dengan upacara bendera di halaman Taman Makam Pahlawan dipimpin Wagub Kalbar sebagai inspektur upacara dengan penghormatan dan peletakan karangan Tugu Taman Makam Pahlawan.

Setelahnya, Wagub Kalbar bersama Forkompinda serta pengurus dan anggota Korpri menuju ke sejumlah makam untuk menaburkan bunga.

Ria Norsan berharap anggota Korpri dapat mengambil teladan semangat perjuangan dan kepahlawanan mereka dalam membangun bangsa, khususnya Provinsi Kalbar.

“Ziarah ini diharapkan bisa membuat anggota Korpri meresapi semangat para pahlawan. Semangat tersebut sangat diperlukan di era kini,” harap Norsan usai menaburkan bunga di salah satu makam Pahlawan.

Semangat kepahlawanan mesti menjadi jiwa para PNS atau aparatur sipil negara (ASN) Kalbar dan implementasi spirit kepahlawanan yang tepat bagi ASN saat ini adalah dengan terus bersikap profesional, inovatif dan mendayagunakannya untuk mengatasi berbagai permasalahan bangsa.

“Kita perlu semangat itu untuk membangun bangsa dan negara saat ini,” jelasnya. (*/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Buka Open Turnamen Bola Voli, Sekda Kapuas Hulu Minta Pemain dan Penonton Junjung Tinggi Sportivitas

KalbarOnline, Putussibau - Sekda Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka open turnamen bola voli se-Kabupaten Kapuas…

5 hours ago

Organisasi Jurnalis di Pontianak Gelar Aksi Damai Tolak RUU Penyiaran

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah organisasi profesi jurnalis dan media di Kalimantan Barat berkolaborasi menggelar aksi…

8 hours ago

Polsek Pontianak Selatan Amankan Sekelompok Bocil Meresahkan, Ada Bong dan Lem

KalbarOnline, Pontianak - Patroli Enggang Selatan Polsek Pontianak Selatan mengamankan sekelompok bocil (bocah cilik) yang…

8 hours ago

Dalih Tak Dapat Kerja Setelah Keluar dari Penjara, Residivis Ini Kembali Jualan Narkoba

KalbarOnline, Kubu Raya - Satuan Reserse Narkoba Polres Kubu Raya menangkap seorang pria penjual narkoba…

10 hours ago

Giat Inspeksi SLO, Srikandi PLN Hadir Pastikan Keandalan dan Kualitas Instalasi

KalbarOnline, Banjarbaru - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

10 hours ago

Bupati Kapuas Hulu Keluarkan Perbup Dorong Percepatan Penurunan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Bupati Kabupaten. Kapuas Hulu Fransiskus Diaan ikut menghadiri High Level Meeting Percepatan…

10 hours ago