Staf Ahli Bupati Ketapang Buka Resmi Pameran Artefak Peninggalan Nabi Muhammad SAW dan Para Sahabat

KalbarOnline, Ketapang – Mewakili Wakil Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Pemkab Ketapang, Maryadi Asmu’ie membuka pameran 35 artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW dan para sahabat, pada Selasa (14/11/2023), di Aula Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang.

Pembukaan pameran artefak tersebut ditandai dengan pengguntingan pita yang dilanjutkan dengan peninjauan pameran artefak. Pameran ini berlangsung selama 6 hari, dimulai dari 14 hingga 19 November tahun 2023.

“Mudah-mudahan kegiatan ini membawa keberkahan tidak hanya bagi Ketapang, tapi juga untuk dunia,” ujar Maryadi.

Menurutnya, kehadiran pameran artefak ini seharusnya bisa mengalahkan media hiburan saat ini.

“Mari kita para media sosial ketapang untuk memviralkan kegiatan seperti ini agar keberkahan tidak hanya untuk kita sendiri tapi juga untuk umat lainnya,” ajaknya.

Selain itu, Maryadi juga mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Ketapang memberikan apresiasi dan mensupport kegiatan seperti ini.

“Kami berharap para santri khusus masyarakat Kabupaten Ketapang untuk menghadiri pameran artefak ini agar membawa keberkahan dan juga menuntun kita meneladani sunnah-sunnah Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari,” harapnya.

Sementara itu, pembina pameran artefak, Luthfan Khibar A’lam mengatakan, tujuan pameran ini dalam rangka peringatan milad ke-6 Pondok Tahfidz Millenial Ashqaf dan Maryam College.

“Dengan maksud agar menambahkan rasa cinta santri-santri kepada Rasulullah, kami mengundang 35 artefak ini,” ujarnya.

Luthfan menuturkan, sebenarnya banyak permintaan gelaran pemeran artefak ini dari kabupaten-kabupaten lain, tapi berkat tarikan doa dari masyarakat Kabupaten Ketapang sehingga pameran artefak ini bisa dihadirkan di Kota Ketapang.

“Semoga dengan pameran ini bisa menambahkan kecintaan kita dengan Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam dan membawa keberkahan dengan hadirnya artefak ini,” pungkasnya.

Turut hadir Ketua Ponpes Tahfidz Millenial Ashqaf dan Maryam College, Tim Artefak Indonesia, Ketua MUI Ketapang, Ketua Pengurus Masjid Agung Al-Ikhlas, undangan dan lainnya. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

9 mins ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

11 mins ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

14 mins ago

RSUD Soedarso Kembali Laksanakan Proctorship Intervensi Vaskular

KalbarOnline, Pontianak - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso kembali mengadakan proctorship bersama Rumah Sakit…

18 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Targetkan 17 Juni GOR Terpadu Ayani Mulai Diujicobakan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan, bahwa pada 17 Juni…

20 mins ago

Balita 4 Tahun di Binjai Hulu Tewas Usai Terjatuh ke Sungai Kapuas

KalbarOnline, Sintang - Balita berusia 4 tahun, Ahmad Al Fikri ditemukan tewas usai terjatuh di…

21 mins ago