Categories: Kubu Raya

Masjid Jami Assyafi’iyah Sungai Ambawang Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

KalbarOnline, Kubu Raya – Masjid Jami Assyafi’iyah yang berlokasi di Jalan Trans Kalimantan, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, pada  Kamis (28/09/2023).

Acara itu dihadiri langsung oleh Pengasuh Pondok Pesantren Nahdlatul Atfal, Ahmad Mustain Dahlan, Al Habib Mukhsin bin Ahmad Al Baity dan Umar Faruq.

“Kami selaku pengurus  Masjid Jami Assyafi’iyah serta panitia pelaksana mengucapkan ribuan terima kasih kepada bapak-bapak dan ibu-ibu yang sudi hadir memenuhi undangan kami dalam rangka, memperingati maulidurrosul Nabi Muhammad SAW,” ucap salah satu pengurus masjid, Ahmad Warisi Dahlan.

“Mudah-mudahan, langkah kaki kita dari rumah menuju rumah Allah ini selalu mendapat lindungan Allah SWT,” tambahnya.

Lebih lanjut Ahmad Dahlan mengungkapkan, bahwa hari ini merupakan hari yang suci dan juga bulan yang mulia, lantaran berkenaan dengan hari dan bulan kelahiran Rasulullah Muhammad SAW.

“Mari kita basahkan lisan-lisan kita untuk selalu bershalawat kepada baginda Rasulullah Muhammad SAW,” ajaknya.

Sementara itu, salah satu jemaah yang hadir, Abdullah menyampaikan, melalui peringatan ini diharapkan, umat muslim dapat selalu mengingat sosok, perjalanan hidup serta perjuangan Nabi Muhammad dalam menegakkan agama Islam.

“Dengan diadakannya peringatan hari lahir baginda Nabi Muhammad SAW ini, kita semua bisa mengingat, bagaimana perjalanan dan perjuangan Nabi Muhammad SAW, dalam menegakkan agama Islam seperti yang kita rasakan pada hari ini,” tegas Abdullah.

Penulis: Fakhri Ahmad/Mahasiswa PPL IAIN Pontianak 2023.

Cek Berita dan Artikel lainna di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Karya Bakti TNI dan Warga, Perbaiki Jembatan Penghubung Antara Desa Miau Merah dan Desa Bukit Penai

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Personel Koramil 11/Silat Hilir jajaran Kodim 1206/Putussibau bersama warga melaksanakan karya…

16 mins ago

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

8 hours ago

Hadiri Pembukaan PD-PKPNU, Wabup Ketapang Harap Kader NU Tak Mudah Dipecah Belah

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Pembukaan Kegiatan Pendidikan Dasar Kader Penggerak Nahdlatul…

8 hours ago

Wabup Ketapang Jadi Inspektur Upacara Pembukaan TMMD ke-120 di Desa Mayak

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menjadi Inspektur Upacara Pembukaan (TMMD) TNI Manunggal Membangun…

8 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Rakor Pemberantasan Korupsi Terintegrasi oleh KPK RI

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Program Pemberantasan…

8 hours ago

Peringati Hari Buruh Nasional 2024, PLN Tebar Kebaikan untuk Petugas Kebersihan Kebun Raya Banua Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

9 hours ago