Categories: HeadlinesPontianak

Tinjau PLBN Entikong, Kadiskes Kalbar Tinjau Kesiapan Antisipasi Kenaikan Kasus Covid-19

KalbarOnline, Sanggau – Melanjutkan perjalanan kunjungan kerja, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat Hary Agung Tjahyadi bertolak ke Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong, Kabupaten Sanggau, Kamis (30/6/2022).

Dengan didampingi Kepala Bidang P2P Dinkes Prov Kalbar dan pihak PLBN Entikong, Hary Agung meninjau sarana dan prasarana keimigrasian, kesisteman keimigrasian.

Kadis Kesehatan Kalbar kemudian berdialog dan berinteraksi langsung dengan petugas KKP, Kepala PLBN Entikong, Satgas Perbatasan/TNI dan petugas BP2MI untuk mengidentifikasi masalah dan mencarikan solusi khususnya terkait sarana karantina dan tempat isolasi.

Kunjungan ini juga dalam rangka untuk memastikan kesiapan PLBN Entikong dalam mengantisipasi kenaikan kasus Covid 19 dari Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang datang  memasuki Indonesia khususnya wilayah Kalimantan Barat.

Hal itu dilakukan karena dalam satu minggu terakhir jumlah PMI yang didepotasi semakin meningkat. Jumlah yang dikarantina dan yang diisolasi juga meningkat karena sebagian besar belum melakukan vaksinasi dan menderita positif Covid-19. (J)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Aksi Srikandi PLN Penerus Kartini untuk Generasi Emas

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Palangkaraya melalui gugus tugas Srikandi PLN…

2 hours ago

Dirut PLN Tinjau Posko Utama Kelistrikan KTT WWF, Pastikan Seluruh Sistem Kelistrikan di Bali Andal

KalbarOnline.com - Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo meninjau langsung Posko Utama Kelistrikan Konferensi…

2 hours ago

Polisi Selidiki Video Viral Aksi Perundungan di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort ( Polres) Ketapang saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait viralnya…

6 hours ago

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

9 hours ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

9 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

9 hours ago