Categories: Kapuas Hulu

Hadiri Kegiatan MTQ ke-29, Bupati Kapuas Hulu Harapkan Adanya Pembinaan SDM Religius

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, mengharapkan agar pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-29 tingkat Kabupaten Kapuas Hulu, juga dapat dijadikan ajang untuk melakukan peningkatan sekaligus pembinaan Sumber Daya Manusia (SDM) yang religius.

“Selain menempuh jalur formal, membentuk karakter juga bisa dilakukan pada jalur non formal seperti MTQ ini,” katanya saat menghadiri pelaksanaan MTQ ke-29 tingkat Kabupaten Kapuas Hulu, Kamis (23/06/2022).

“Nah, MTQ ini menjadi salah satu tempat pembelajaran untuk menciptakan SDM kita yang religius terutama bagi anak-anak muda kita agar mereka tidak terpengaruh oleh kegiatan yang negatif,” ungkap Fransiskus.

Selain itu, Bupati Fransiskus juga berharap dengan pelaksanaan MTQ ke-29 Kabupaten Kapuas Hulu, dapat lahir kafilah-kafilah terbaik yang akan mengikuti ajang MTQ tingkat provinsi Kalimantan Barat tahun 2022, yang berlangsung di Kabupaten Ketapang, November mendatang.

“Untuk itu, saya berpesan agar para peserta dapat menjaga kondisi kesehatannya agar dapat memberikan penampilan terbaik pada MTQ tingkat Kabupaten Kapuas Hulu ini,” pesannya.

Sebagai informasi, MTQ ke-29 tingkat Kabupaten Kapuas Hulu ini diikuti oleh kafilah dari 23 kecamatan yang ada. Kejuaraan kali ini mempertandingkan 12 cabang lomba yakni, TARTIL putra-putri, tilawah anak putra-putri, tilawah remaja putra-putri dan tilawah dewasa putra-putri, cabang Fahmil Qur’an, cabang Syarhil Qur’an dan ada 2 cabang tambahan baru yang diperlombakan yaitu cabang hafalan 1 juz putra/putri dan cabang Khattil Qur’an (kaligrafi). (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Ringkus Dua Pengedar Narkoba Lintas Kabupaten

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Satuan Resnarkoba Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus dua orang pengedar sabu…

49 mins ago

Berkolaborasi dengan Starbucks Korea, NCT Tuai Kekecewaan Penggemar

KalbarOnline, Nasional - Boygroup asal Korea Selatan, NCT menuai kekecewaan publik dan penggemarnya usai diumumkan…

3 hours ago

Gelar Kelas Terbuka, Komunitas Strong Nation Turut Perkenalkan Destinasi Wisata di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Olahraga strong nation tergolong baru di Kota Pontianak. Dalam upaya mengenalkan olahraga…

3 hours ago

Sok Jago, Remaja Bersajam Nekat Tantang Warga Parit Bugis, Kocar-kacir Saat Diserang Balik

Kalbar Online, Kubu Raya - Aksi konvoi remaja membawa senjata tajam (sajam) untuk tawuran kembali…

3 hours ago

Mengenal Silotuang, Alat Musik Tradisional yang Dikenalkan Merah Jingga di Pekan Gawai Dayak Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Band asal Pontianak, Merah Jingga sukses meriahkan panggung Pekan Gawai Dayak Kalbar…

7 hours ago

Kerusakan Jalan Provinsi Semakin Parah, FP3KKU Minta Pemprov Kalbar Segera Lakukan Perbaikan

KalbarOnline, Kayong Utara - Sudah bertahun-tahun ruas jalan provinsi Sukadana - Teluk Batang di Kabupaten…

7 hours ago