Categories: Kapuas Hulu

Pembangunan Ruas Jalan Amin Putussibau Butuh Anggaran Rp2 Miliar, Fransiskus Diaan: Untuk Peninggian Jalan dan Buat Drainase

KalbarOnline, Kapuas HuluBupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengatakan, terkait jalan rusak di Jalan Amin dan KS Tubun, sudah ada perencanaan pekerjaan dan perkiraan anggaran.

Khusus untuk Jalan Amin, dari pemantauan di lapangan terdapat permasalahan irigasi untuk pembuangan genangan air juga perlu peningkatan fisik jalan.

“Tahun lalu sudah direncanakan oleh OPD teknis untuk Jalan Amin itu. Ini butuh Rp2 miliar untuk meninggikan jalan dan pembangunan drainase,” kata Fransiskus Diaan usai meninjau beberapa titik jalan rusak di Putussibau Utara bersama Kepala Dinas PUPR Kapuas Hulu Ana Mariana, Jumat (18/2/2022).

Kata Fransiskus Diaan, apabila jalan yang dimaksud sudah tinggi, dan genangan sudah tersalurkan lewat pembuangan ke Sungai Kapuas, maka fungsi jalan diperkirakan lebih baik.

Sedangkan untuk kerusakan Jalan KS Tubun, kata Fransiskus Diaan, juga sudah direncanakan Dinas PUPR sepaket dengan pekerjaan Jembatan Sungai Nyamuk.

“Jalan KS Tubun butuh pagu dana Rp6 miliar, kemungkinan jalannya ditinggikan juga,” kata Fransiskus Diaan.

Orang nomor satu di Bumi Uncak Kapuas ini menjelaskan, penganggaran perbaikan jalan dan drainase tersebut tidak bisa sekaligus, sebab anggaran daerah sangat terbatas. Demikian juga di ruas jalan dalam kota Putussibau lainnya, masih ada beberapa titik yang rusak.

“Ini kalau memungkinkan tahun depan baru kita anggarkan, kita buat perencanaan dulu dengan baik,” kata Fransiskus Diaan.

Bupati menegaskan, Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu akan berusaha sebaik mungkin dengan kemampuan anggaran yang ada, untuk memperbaiki akses jalan di kota Putussibau, khususnya yang jadi wewenang kabupaten.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Ringkus Pelaku Curanmor

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Sat Reskrim Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus pelaku berinisial J (33…

34 mins ago

Diduga Korupsi, Polres Kapuas Hulu Tahan Oknum Kades Berinisial FKM

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Unit Tindak Pidana Korupsi Sat Reskrim Polres Kapuas Hulu menahan Kepala…

56 mins ago

Sepanjang Januari – April 2024, Bea Cukai Kalbar Sita 2,9 Juta Rokok Ilegal

KalbarOnline, Pontianak - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan Barat menggelar konferensi pers…

1 hour ago

Bungkus Sabu Dalam Plastik Teh, Pria di Sanggau Diamankan Petugas

KalbarOnline, Sanggau – Seorang pemuda berinisial JA di Sanggau, Kalbar, diamankan petugas Bea Cukai usai…

1 hour ago

Santriwati di Riau Nyaris Dicabuli Pengemudi Sampan Saat Pulang dari Pondok

KalbarOnline, Riau - Beredar di media sosial sebuah video seorang santriwati di Riau dalam kondisi…

1 hour ago

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

5 hours ago