Categories: Ketapang

Wabup Farhan Serahkan Infak Sedekah Lazisnu Kepada Anak Yatim Piatu di Ketapang

Wabup Farhan Serahkan Infak Sedekah Lazisnu Kepada Anak Yatim Piatu di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Ketapang, Farhan menghadiri kegiatan peringatan maulid Nabi Muhammad SAW dan tasyakuran dalam rangka memperingati hari Santri Nasional Tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama PCNU Kabupaten Ketapang, Senin (1/11/2021) malam.

Farhan yang juga merupakan Mustasyar PCNU Kabupaten Ketapang itu secara resmi menutup rangkaian kegiatan memperingati Hari Santri Nasional Tahun 2021 yang laksanakan PCNU Ketapang.

Dalam kesempatan tersebut Beliau berharap agar piala penghargaan setiap kegiatan keagamaan di Kabupaten Ketapang memiliki ciri khas tersendiri yang menggambarkan kegiatan tersebut.

Selanjutnya pada kegiatan tersebut Farhan juga menyerahkan bantuan untuk anak Yatim Piatu berupa sembako dan sejumlah uang.

“Ini merupakan penyaluran Infak Shadaqah yang telah dititipkan melalui Lembaga Amil Zakat Infak Shadaqah Nahdlatul Ulama (LAZISNU),” katanya.

Selain itu, dalam kegiatan tersebut juga diserahkan hibah tanah masyarakat desa tempurukan sebanyak 10 Hektar kepada PCNU Ketapang melalui LAZISNU Ketapang.

“Hibah tanah dari masyarakat Desa Tempurukan ini diharapkan agar dapat dikelola dengan baik sehingga bermanfaat untuk kepentingan masyarakat banyak,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sutarmidji Daftar ke Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

8 mins ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

9 mins ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

5 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

6 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

6 hours ago

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

10 hours ago