Categories: Ketapang

Wabup Farhan Harap TMMD Terus Berkesinambungan

Wabup Farhan Harap TMMD Terus Berkesinambungan

Rakor pengawasan dan evaluasi TMMD

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang, Farhan berharap kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa dapat terus berkesinambungan. Mewakili Pemerintah Daerah, Wabup Farhan pun menyerahkan sepenuhnya kegiatan TMMD ke-112 tahun 2021 kepada TNI AD.

“Kami dari Pemda berharap TMMD ini berkesinambungan, sehingga bisa mencapai seluruh wilayah di Kabupaten Ketapang,” ucapnya saat menghadiri Rapat Koordinasi terkait Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TMMD ke-112 tahun 2021 dari Staf PJO (Penanggung Jawab Operasional) TMMD dan Staf Ditjen Pothan Kemenhan RI di Ruang Rapat Kodim 1203/Ketapang, Senin, 11 Oktober 2021.

Wabup Farhan juga berharap agar TMMD ke-112 ini terlaksana dengan tepat sasaran.

“Saya berharap pula penutupan TMMD nantinya bisa tepat waktu dan kami minta maaf TMMD kali ini tidak bisa meriah,” pintanya.

Orang nomor dua di Ketapang ini juga berpesan kepada perangkat daerah agar nantinya data-data yang diberikan Kodim 1203/Ketapang untuk dapat laksanakan agar berkesinambungan.

“Selamat kepada Dandim 1203/Ketapang yang telah melaksanakan tugas dengan baik dan semoga pelaksanaan ini tetap berjalan dengan lancar sampai dengan akhir,” tandasnya.

Turut hadir Ketua DPRD Kabupaten Ketapang, Tim Wasev TMMD dan Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

2 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

9 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

10 hours ago

PWI Jajaki Kerja Sama dengan Mendagri, Sosialisasikan Pilkada Damai

KalbarOnline, Jakarta - Pengurus PWI Pusat melakukan audiensi dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, di…

10 hours ago

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

11 hours ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

20 hours ago