Bupati Fransiskus Diaan Resmikan Delapan Puskesmas

Bupati Fransiskus Diaan Resmikan Delapan Puskesmas

Puskesmas bagus, pelayanan harus bagus

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan meresmikan delapan Puskesmas yang dipusatkan di Desa Dangkan, Kecamatan Silat Hulu, Kamis, 16 September 2021. Delapan Puskesmas itu tersebar di Kecamatan Bika, Kalis, Mentebah, Bunut Hilir, Jongkong, Suhaid, Seberuang, dan Kecamatan Silat Hulu.

Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu telah menempatkan pembangunan di Kabupaten Kapuas Hulu. Salah satu strategi yang dilaksanakan untuk peningkatan status kesehatan masyarakat.

Hal itu sejalan dengan visi pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu terpilih Fransiskus Diaan dan Wahyudi Hidayat yakni terwujudnya Kapuas Hulu yang Harmonis, Enerjik, Berdaya Saing, Amanah, dan Terampil (HEBAT).

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan memberikan sambutannya saat meresmikan delapan Puskesmas di Kapuas Hulu yang dipusatkan di Desa Dangkan, Kecamatan Silat Hulu (Foto: Humpro KH)

“Mewujudkan Kapuas Hulu yang sejahtera dalam pelayanan kesehatan dasar yang bermutu bagi masyarakat,” kata Fransiskus Diaan.

Dengan berdirinya delapan puskesmas yang megah, lebih representatif dan telah diresmikan itu diharapkan Bupati Sis dapat memberikan kenyamanan bagi petugas Puskesmas dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya melayani masyarakat.

Dalam arahannya, Bupati Sis menyampaikan kepada seluruh petugas kesehatan agar terus memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik.

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan meninjau salah satu ruangan di Puskesmas Silat Hulu (Foto: Humpro KH)

“Selalu berikan pelayanan kesehatan yang ramah dan penuh empati serta pelayanan kesehatan yang bermutu bagi masyarakat,” pesannya.

Di kesempatan itu Bupati hadir bersama rombongan unsur pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Kapuas Hulu.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

M Febriadi Nahkodai MABM Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - M Febriadi terpilih menjadi Ketua Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Kabupaten Ketapang,…

10 hours ago

Wabup Ketapang Buka Kegiatan Gerakan Makan Telur dan Kreatif Mewarnai bersama Moorlife Indonesia

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan membuka Kegiatan Gerakan Makan Telur dan Kreatif Mewarnai…

10 hours ago

Wakili Bupati, Sekda Ketapang Hadiri World Water Forum ke-10 di Bali

KalbarOnline, Bali – Mewakili Bupati Ketapang, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri acara…

11 hours ago

Sekda Ketapang Jadi Narasumber Seminar Gawai Dayak XXXVIII di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga sebagai Patih Jaga Pati Laman Sembilan…

11 hours ago

Harisson Sebut Progres Pembangunan GOR Terpadu Ahmad Yani Berjalan Baik

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyebutkan, kalau progres pembangunan GOR Terpadu…

12 hours ago

Cuaca di Mekkah Panas, Pj Gubernur Harisson Imbau Jemaah Kurangi Jalan-jalan

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengimbau calon jemaah haji untuk mengurangi aktivitas…

13 hours ago