Categories: Sport

Akhiri Karir dengan Kekalahan, Jano Akan Kenang Denmark Terbuka 2020

KalbarOnline.com – Pebulu tangkis Denmark Jan O Jorgensen resmi mengakhiri karir internasionalnya setelah tersingkir dari Denmark Terbuka 2020. Meski gagal menutup karirnya dengan manis, Jano mengaku akan mengenang Denmark Terbuka 2020 sebagai momen manis.

Jano terjungkal di babak perempat final setelah ditekuk kompatriot Anders Antonsen pada Sabtu (17/10) dini hari WIB. Meski dengan skor 12-21 dan 10-21, pemain berusia 32 tahun itu mengaku merasa bangga karena bisa menutup karirnya pada turnamen tersebut.

“Hari ini saya sangat emosional, ada perasaan senang sekaligus terharu. Ini akan menjadi kenangan tak terlupakan untukku. Meski hasilnya kurang memuaskan, aku tetap bangga bisa bertanding di turnamen ini,” kata Jano dikutip dari laman BWF.

Berkaitan dengan laga terakhirnya itu, dia mengaku sempat gugup, bahkan sebelum berjalan memasuki arena pertandingan. Di satu sisi, dia merasa sedih karena akan segera mengakhiri karirnya. Di sisi lain dia juga gugup karena lawan yang dihadapinya merupakan pemain unggulan ketiga.

“Saya gugup sekali ketika berjalan memasuki arena, karena Antonsen lebih diunggulkan. Tapi ketika pertandingan dimulai, rasanya semakin campur aduk, ada rasa terharu karena ini akan jadi laga terakhir saya. Apapun hasilnya, saya sudah berjuang maksimal hari ini,” ungkap Jano.

Sementara itu, Antonsen mengaku juga ikut merasa emosional atas perpisahan yang disampaikan oleh rekannya tersebut. Dia pun sempat kehilangan fokus di tengah permainan mengingat Jano akan segera pensiun.

“Saya bisa melihat dia sangat emosional, terlihat sekali di matanya. Saya pun ikut merasakannya. Tapi saya berusaha keras agar bisa tetap fokus ke permainan. Ini akan menjadi kenangan tersendiri bagi saya,” ungkap Antonsen.

Sepanjang karirnya, Jano pernah menyabet gelar juara Denmark Terbuka 2010, Prancis Terbuka 2013, Indonesia Terbuka 2014 dan Tiongkok Terbuka 2016. Selain itu, dia juga mendapat medali perunggu pada Kejuaraan Dunia 2015.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

2 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

2 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

2 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

4 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

11 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

13 hours ago