Categories: Gaya Hidup

Mums, Yuk Ajak Si Kecil Bermain Playdough

Sampai saat ini, playdough masih menjadi salah satu mainan yang digemari oleh anak-anak. Ya, warnanya yang menarik dan teksturnya yang dapat dibentuk sesuka hati memang menjadi daya tarik tersendiri.

Nah, tahu enggak sih Mums ternyata playdough bukan hanya menjadi mainan yang mengasyikkan untuk si Kecil yang masih balita? Ada sejumlah manfaat positif dari bermain playdough untuk perkembangannya. Penasaran apa saja manfaatnya? Berikut penjelasannya.

Baca juga: Manfaat Bermain Peran bagi Tumbuh Kembang Si Kecil

Manfaat Bermain Playdough untuk Perkembangan Balita

Playdough adalah mainan sejenis plastisin yang bisa dibentuk sesuai keinginan. Awalnya, playdough dibuat pada tahun 1930-an untuk membersihkan wallpaper. Namun di tahun 1950-an, kegunaan playdough mulai bergeser menjadi mainan edukasi untuk anak-anak.

Playdough menjadi pilihan mainan yang aman untuk anak-anak karena tidak beracun dan dapat digunakan berkali-kali. Selain menghibur anak-anak, ada beberapa manfaat dari bermain playdough untuk perkembangan mereka. Berikut di antaranya!

1. Mengembangkan keterampilan motorik halus

Ketika anak-anak membuat playdough menjadi berbagai bentuk, mereka sebenarnya sudah membangun kekuatan di tangan mungil mereka. Kegiatan seperti menekan, menggulung, atau meratakan playdough, membantu anak-anak mengembangkan otot pada tangan. Hal ini sangat berguna untuk melatih motorik halus, seperti memegang pensil atau menggunakan gunting.

2. Memberikan efek menenangkan

Sama seperti squishy, meremas playdough sangat efektif untuk membantu menenangkan anak-anak. Bermain playdough dapat membantu meredakan ketegangan, melepaskan energi berlebih, meningkatkan fokus, dan mengekspresikan emosi. Jadi jika si Kecil tampak frustasi atau stres, ajak ia untuk duduk dan bermain playdough yang dimilikinya, dan lihat perubahan sikapnya.

3. Mendorong kreativitas anak

Tidak peduli berapa banyak jumlah dan warna apa saja dari playdough yang dimiliki, ada banyak kreasi yang bisa dibuat anak-anak dari mainan tersebut. Membuat bentuk tertentu dari playdough mendorong anak-anak untuk mengembangkan imajinasi mereka dan membuat mereka menjadi lebih inovatif.

Baca juga: Mums, Ini Cara Mengembangkan Imajinasi dan Kreativitas Anak!

4. Meningkatkan koordinasi tangan dan mata

Saat bermain playdough, anak-anak mungkin terpancing untuk menggunakan peralatan lain, seperti rolling pin dan pemotong kue. Alat-alat yang memiliki berbagai ukuran ini dapat membantu anak dalam mengembangkan koordinasi antara tangan dan mata. Mereka akan mengupayakan berbagai cara untuk membuat playdough yang semula tidak berbentuk menjadi sesuai keinginannya.

5. Meningkatkan keterampilan sosial

Ketika si Kecil bermain playdough dengan anak-anak lain atau bahkan orang dewasa, ini bisa menjadi cara yang sangat baik dalam mengembangkan keterampilan sosialnya. Anak-anak akan belajar tentang caranya berbagi playdough, menggunakan alat secara bergantian dan bersamaan, serta menghabiskan banyak waktu untuk berdiskusi dan bekerja sama. Dari sini, anak-anak akan meningkatkan keterampilan sosialnya. Mintalah si Kecil untuk menjelaskan apa yang dilakukan dengan playdoughnya. Ini akan membantu anak untuk lebih terbuka dan mau berinteraksi dengan orang lain.

6. Meningkatkan kemampuan kognitif

Bukan hal yang mudah memang untuk mengajak anak belajar, terutama hal yang rumit seperti membaca atau berhitung. Nah, bermain playdough bisa menjadi sarana yang luar biasa dalam membantu Mums untuk mengajarkan anak-anak berhitung, bentuk, deskripsi, dan banyak lagi.

7. Membuat anak tetap aktif bermain

Di dunia yang sekarang serba menggunakan teknologi ini, tak jarang anak-anak cenderung lebih tertarik menggunakan gadget. Alih-alih membiarkan anak terus berkutat di depan gadget sepanjang hari, berikan mereka playdough dan ajak untuk bermain bersama. Bermain playdough dapat membantu anak-anak lebih tenang dan fokus, tetapi tetap aktif melatih panca indera dan keterampilan dalam prosesnya.

Tuh kan Mums, ternyata selain menyenangkan, bermain playdough juga memiliki sejumlah manfaat untuk perkembangan balita. Jadi, apa Mums berniat untuk mengajak si Kecil bermain playdough bersama? (AS)

Baca juga: Mengembangkan Karakter Anak dengan Bermain

Sumber

Sunshine House. “7 Benefits of Playing with Play Dough“.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

9 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

9 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago