Categories: Ketapang

Ketua DPC PDIP Ketapang Siap Maju di Pilkada 2020

KalbarOnline, Ketapang – Ketua DPC PDIP Ketapang, Kasdi mengaku siap maju di Pilkada Ketapang 2020 mendatang. Niat tersebut disampaikannya usai menyerahkan berkas formulir pendaftaran Bakal Calon Bupati di sekretariat DPC PDIP Ketapang, Rabu (18/9/2019) sore.

Kasdi mengatakan dirinya sebagai petugas partai sudah mendapat dukungan dan restu dari DPP PDIP serta dirinya telah siap untuk mengikuti mekanisme yang ada.

“Di tugaskan di manapun sebagai apapun, saya sebagai kader partai siap. Nanti semua keputusan di DPP. Misalkan dipasangkan menjadi wakil bupati kita siap melaksanakan mandat, yang jelas semua kewenangan ada di DPP,” ujarnya, Rabu (18/9/2019).

Dirinya juga menyebut, partainya juga sangat berkemungkinan untuk berkoalisi dengan partai lain. Saat ini ia mengaku kalau pihaknya sudah menjalin komunikasi dengan beberapa partai seperti, Perindo, Demokrat, PAN, PPP, Nasdem, Golkar PKS dan PKB.

“Kita akan berkoalisi dengan semua partai, karena PDIP hanya 7 kursi. Semoga PDIP dengan partai lainya nanti dapat menemukan pasangan yang tepat dan bisa memenangkan Pilkada 2020,” tukasnya.

Seperti diketahui, Tim penjaringan PDI Perjuangan Ketapang secara resmi menutup pendaftaran bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Pilkada 2020 pada Rabu (18/9/2019).

Dari 20 orang yang mengambil formulir, hanya 17 orang yang telah mengembalikan. Terdiri dari 8 orang bakal calon bupati dan 9 orang bakal calon wakil bupati. Dari 17 berkas tersebut besok (Kamis-red) akan diserahkan ke DPD PDIP Provinsi Kalbar dan nantinya akan diteruskan ke DPP PDIP. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Angin Puting Beliung Rusak Tujuh Rumah Warga Kubu

KalbarOnline, Kubu Raya - Tujuh rumah warga di pesisir Muara Kubu, Dusun Mekar Jaya, Desa…

8 hours ago

Harisson Larang Perpisahan Sekolah di Tempat Mewah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melarang sekolah-sekolah untuk semua jenjang…

16 hours ago

Jalan Rusak Parah, Ibu Asal Kendawangan Melahirkan di Tengah Jalan

KalbarOnline, Ketapang - Beratnya kondisi medan yang diakibatkan jalan rusak, membuat Raniah, seorang ibu asal…

17 hours ago

Seorang Pemancing Ikan Ditemukan Tewas di Pantai Pasir Mayang

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang pria ditemukan tak bernyawa di Pantai Pasir Mayang, Dusun Pampang…

1 day ago

Karya Bakti TNI dan Warga, Perbaiki Jembatan Penghubung Antara Desa Miau Merah dan Desa Bukit Penai

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Personel Koramil 11/Silat Hilir jajaran Kodim 1206/Putussibau bersama warga melaksanakan karya…

1 day ago

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

2 days ago