Categories: Ketapang

Polsek Delta Pawan Tangkap Penjual Miras Ilegal

KalbarOnline, Ketapang – Kepolisian Sektor (Polsek) Delta Pawan Polres Ketapang berhasil mengamankan dua orang penjual minuman keras (Miras) jenis arak dan cuan, AH (50) dan Aliong (34) di dua lokasi berbeda di Jalan Brigjen Katamso, Kelurahan Sukaharja, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, Kamis (12/4).

Kedua pelaku beserta puluhan kantong miras tersebut diamankan pihak Kepolisian dalam operasi rutin antisipasi miras guna mencegah ganguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Delta Pawan.

Kapolsek Delta Pawan, AKP H Riwayansyah mengatakan penertiban terhadap penjual Miras Ilegal ini berawal dari informasi masyarakat.

“Kemudian kita langsung turun ke lapangan untuk melakukan penggeledahan di dua lokasi berbeda di kelurahan Sukaharja. Dari hasil Penggeledahan berhasil diamankan penjual beserta barang bukti,” ungkapnya.

Saat ini kedua penjual beserta barang bukti telah diamankan di Mapolsek Delta Pawan untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Terhadap kedua penjual miras tersebut, pihaknya akan berkoordinasi dengan Polres Ketapang.

“Barang bukti beserta pemiliknya kemudian diserahkan ke Unit Reskrim Polres Ketapang untuk dilakukan proses lebih lanjut,” pungkasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Rayakan Hari Kemenangan, PLN Gelar Halal Bihalal Bersama Anak-Anak Panti Asuhan

KalbarOnline.com – Dalam momen hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, PT PLN (Persero) Unit Induk…

7 mins ago

Mantapkan Diri Maju di Pilwako Pontianak 2024, Akbar Rahmad Putra Daftar ke PKS

KalbarOnline, Pontianak – Akbar Rahmad Putra, seorang dokter berusia 27 tahun terus memantapkan dirinya sebagai…

38 mins ago

Terima Manfaat dari Program Konsolidasi Tanah, Warga Terdampak Bencana Likuefaksi Palu Kini Miliki Hunian yang Layak dan Nyaman

KalbarOnline.com, Nasional - Program Konsolidasi Tanah merupakan bentuk penataan kembali suatu kawasan juga penguasaan tanah…

2 hours ago

Rakor GTRA Kalbar: Revitalisasi Gugus Tugas Reforma Agraria Untuk Kalimantan Barat Sejahtera

KalbarOnline.com, Pontianak - Sehubungan dengan percepatan pelaksanaan Reforma Agraria, Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kalimantan…

2 hours ago

Sekda Ketapang Buka Kegiatan Gelar Talenta Pendidikan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo membuka Gelar Talenta Pendidikan…

8 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman dan Sekda Yusran Antusias Saksikan Semifinal Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar nonton bareng (nobar) laga semifinal Piala…

16 hours ago