Categories: Pontianak

Tingkat Baca Masyarakat Rendah Jadi Alasan BPKD Gelar Kalbar Book Fair 2017

KalbarOnline, Pontianak – Kepala Badan Perpustakaan, Kearsipan dan Dokumentasi Kalimantan Barat, Ignatius IK, secara resmi membuka gelaran Kalbar Book Fair yang diselenggarakan di Rumah Radakng, Jalan Sultan Abdurrahman, Rabu (1/11) lalu.

Kalbar Book Fair 2017 merupakan pameran buku yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Barat yang akan diselenggarakan mulai tanggal 1-7 November.

Pembukaan acara ini dihadiri berbagai kalangan, mulai dari Ketua Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, para akademisi, hingga pelajar. Hadir pula Wakil Bupati Kapuas Hulu dan Wakil Bupati Sanggau.

Dalam sambutannya, Ignatius IK mengatakan acara ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk mengingkatkan kualitas masyarakat Kalimantan Barat.

“Hasil survey, minat baca Kalbar masih rendah. Karena itu kita ingin meningkatkan minat baca tersebut. Kita memberi ruang pada seluruh pegiat literasi yang ada di Kalbar, baik itu penulis maupun penerbit untuk bersinergi mengajak masyarakat Kalimantan Barat berbahagia dengan buku,” tuturnya.

Ia juga menambahkan bahwa dalam Kalbar Book Fair 2017 ada 100.000 eksamplar buku dari berbagai penerbit Kalbar, tersedia pula buku-buku murah yang dijual hanya Rp5.000.

Selain mengusung konsep Baca, Belanja, Ceria, Kalbar Book Fair ini juga menyediakan warung kopi dan foodcourt.

Dia mengungkapkan pada acara ini akan diadakan bedah buku dan konser buku, selain itu akan hadir pula enam penulis nasional yang akan berbagi pengalaman literasi. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Larang Perpisahan Sekolah di Tempat Mewah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melarang sekolah-sekolah untuk semua jenjang…

3 hours ago

Jalan Rusak Parah, Ibu Asal Kendawangan Melahirkan di Tengah Jalan

KalbarOnline, Ketapang - Beratnya kondisi medan yang diakibatkan jalan rusak, membuat Raniah, seorang ibu asal…

4 hours ago

Seorang Pemancing Ikan Ditemukan Tewas di Pantai Pasir Mayang

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang pria ditemukan tak bernyawa di Pantai Pasir Mayang, Dusun Pampang…

18 hours ago

Karya Bakti TNI dan Warga, Perbaiki Jembatan Penghubung Antara Desa Miau Merah dan Desa Bukit Penai

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Personel Koramil 11/Silat Hilir jajaran Kodim 1206/Putussibau bersama warga melaksanakan karya…

19 hours ago

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

1 day ago

Hadiri Pembukaan PD-PKPNU, Wabup Ketapang Harap Kader NU Tak Mudah Dipecah Belah

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Pembukaan Kegiatan Pendidikan Dasar Kader Penggerak Nahdlatul…

1 day ago