Categories: Kapuas Hulu

Fransiskus Diaan Sebut Camat Sebagai Perpanjangan Tangan Bupati

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri serah terima jabatan Camat Kecamatan Semitau dari Pane Pasogit kepada Yohanes Rapli, di Aula Kantor Kecamatan Semitau, Selasa (02/04/2024) pagi.

Dalam kesempatan itu, Bupati Fransiskus menyebutkan, bahwa camat merupakan perpanjangan tangan bupati di wilayah kecamatan. Dirinya pun berharap, agar urusan-urusan pemerintahan sebelum sampai bupati silahkan diselesaikan dulu di tingkat kecamatan, jika ada persoalan yang tidak bisa teratasi maka baru dibawa ke kabupaten.

“Selamat melaksanakan tugas kepada Yohanes Rapli sebagai Camat Semitau,  segera jalin kerjasama dan membangun komunikasi kepada semua pihak yang ada di kecamatan semitau,” katanya.

Selanjutnya, kepada Pane Pasogit yang bergeser tugas menjadi camat di Kecamatan Badau, diharapkan untuk menambah wawasan dan relasi, karena tanggung jawab di sana sangat besar, selain Badau juga merupakan wilayah yang berbatasan langsung dengan negara tetangga Malaysia.

“Kami menilai, Pak Ogit (Pane Pasogit) bisa di posisi itu, tanggung jawab yang diberikan merupakan amanah selain itu tingkat koordinasi Camat Badau sampai tingkat kementerian,” katanya.

Sebelumnya, Pane Pasogit dalam kesempatan itu menyampaikan, bahwa mutasi dan promosi merupakan hal yang lumrah di tingkat Aparatur Sipil Negara (ASN). Dirinya juga memberikan pesan kepada masyarakat dan pemangku kepentingan di Kecamatan agar bisa memberikan support kepada camat baru untuk kemajuan Kecamatan Semitau.

“Kurang lebih 2 tahun 5 bulan saya bertugas di sini (Semitau), terima kasih atas semuanya, Saya yakin dan percaya camat baru mampu untuk menahkodai pemerintahan di Kecamatan Semitau ini, terus lakukan koordinasi kepada pemegang pemangku kepentingan di Kecamatan, untuk kemajuan Kecamatan Semitau” ucap Ogit. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Data Januari – Mei 2024, 15 Tersangka Narkoba di Kapuas Hulu Didominasi Anak Muda

KalbarOnline, Putussibau - Kepala Satuan Narkoba Kepolisian Resor Kapuas Hulu, IPTU Jamali mengungkapkan, bahwa pihaknya…

4 hours ago

Wakili Bupati, Absalon Buka Sosialisasi dan Rakor Persiapan Pilkada Serentak 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Staf Ahli Bupati Ketapang bidang Kemasyarakatan dan SDM, Absalon membuka…

4 hours ago

Terbang ke Jakarta, Sekda Kapuas Hulu Rapat Bersama Dirjen Kemendagri, Bahas Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa

KalbarOnline, Jakarta - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri rapat koordinasi dan konsultasi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Pemuda Ambil Bagian Turunkan Angka Stunting Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson mengapresiasi niat baik dan usaha dari para…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Pimpin Rapat Gerakan Orang Tua Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson memimpin rapat Gerakan Orang Tua…

5 hours ago

Pj Wali Kota Imbau Sekolah Gelar Acara Perpisahan Secara Sederhana

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengimbau sekolah-sekolah khususnya SD dan SMP…

5 hours ago