Categories: NasionalPontianak

Pengunjung Heboh, Jokowi Ngopi di Aming Coffee Megamal

KalbarOnline, Pontianak – Aming Coffee yang berada di Gedung Ayani Megamal kedatangan tamu istimewa, Presiden RI, Joko Widodo. Jokowi sempat mampir ngopi bareng rombongan di Aming Coffee Ayani Megamal, Rabu (21/03/2024) malam.

Kunjungan tak terduga Jokowi ke Aming Coffee di Ayani Megamal itu membuat pengunjung di sana tak menyangka bakal bertemu orang nomor satu di Indonesia. Banyak sekali pengunjung meminta izin untuk berswafoto bersama Jokowi. Terlihat sejumlah menteri mendampingi Jokowi, antara lain Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, dan Pj Gubernur Kalbar Harisson.

Limin, owner Aming Coffee beserta keluarga juga mendapat kesempatan berswafoto bersama Jokowi di Aming Coffee AYani Megamal. Baginya, kunjungan Jokowi kali ini menjadi kebanggaan, apalagi Aming Coffee Ayani Megamal belum lama diresmikan.

“Tentunya ini menjadi kebanggaan bagi kami karena Bapak Presiden menyempatkan untuk ngopi di Aming Coffee saat berkunjung di Ayani Megamal,” ujarnya.

Menurutnya, kunjungan Jokowi ke Aming Coffee bukan yang pertama kalinya. Sebelumnya Presiden RI juga pernah ngopi di Warung Kopi Aming Coffee yang terletak di Jalan H Abbas Pontianak. Bahkan, dirinya bersama keluarga dan karyawan juga sempat berfoto bersama Jokowi.

“Semoga dengan kehadiran Bapak Jokowi di kedai kopi kami, Aming Coffee semakin dikenal luas dan menjadi destinasi favorit bagi pecinta kopi,” ungkap Aming, sapaan akrab Limin.

Setelah sukses dengan membuka beberapa gerai yang tersebar di berbagai titik strategis di sejumlah kota, baik dalam Provinsi Kalbar hingga luar Kalbar, Aming Coffee membuka gerai barunya di Ayani Megamal, salah satu mall terbesar yang ada di ibukota Provinsi Kalbar.

Di pusat perbelanjaan ini, kehadiran Aming Coffee memang sangat dinantikan, selain gerai yang sudah lebih dulu dibuka di Gaia Mall Kubu Raya. Dengan tampilan interior yang modern dan sentuhan desain yang menarik, Aming Coffee konsisten mempertahankan racikan kopitiam secara tradisional. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

1 hour ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

2 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

2 hours ago

RSUD Soedarso Kembali Laksanakan Proctorship Intervensi Vaskular

KalbarOnline, Pontianak - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso kembali mengadakan proctorship bersama Rumah Sakit…

2 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Targetkan 17 Juni GOR Terpadu Ayani Mulai Diujicobakan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan, bahwa pada 17 Juni…

2 hours ago

Balita 4 Tahun di Binjai Hulu Tewas Usai Terjatuh ke Sungai Kapuas

KalbarOnline, Sintang - Balita berusia 4 tahun, Ahmad Al Fikri ditemukan tewas usai terjatuh di…

2 hours ago