Categories: Kapuas Hulu

Kodim Putussibau Terima Bantuan Dana CSR Pembuatan Sumur Bor dari Bank Kalbar Cabang

KalbarOnline, Putussibau – Sebagai bentuk kepedulian dan pelayanan, Bank Kalbar Cabang Putussibau memberikan bantuan CSR berupa dana untuk pembuatan sumur bor kepada Kodim 1206 Putussibau. Bantuan CSR dari Bank Kalbar Cabang Putussibau ini diterima langsung oleh Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Nasli.

Secara simbolis, penyerahan dana CSR tersebut dilakukan di Ruang Transit Makodim 1206 Putussibau, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Jumat (01/03/2024).

Rahmad selaku pimpinan Bank Kalbar Cabang Putussibau mengatakan, penyerahan bantuan dana CSR ke Kodim 1206/Putussibau ini sebagai salah satu wujud sinergitas Bank Kalbar dengan Kodim Putussibau, dan komitmen Bank Kalbar Cabang Putussibau dalam kegiatan sosial pembuatan sumur bor TNI Manunggal Air Bersih yang sangat dibutuhkan sekali oleh masyarakat.

Sementara itu Dandim 1206 Putussibau, Letkol Inf Nasli mengapresiasi sumbangsih yang diberikan Bank Kalbar kepada masyarakat melalui Kodim 1206.

“Semoga bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat yang mana masyarakat di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu susah mendapatkan air bersih, untuk itu masyarakat sekarang tidak perlu susah payah mendapatkan air bersih, karena sudah ada sumur bor TNI Manunggal Air Bersih,” ucapnya.

Menurutnya, sinergitas tersebut perlu ditingkatkan, mengingat di Kabupaten Kapuas Hulu masih banyak warga yang kekurangan akan air bersih.

“Kami bersyukur dan sangat berterima kasih kepada pihak bank Kalbar khususnya cabang Putussibau, dengan ini sangat membantu bagi masyarakat wilayah Kabupaten Kapuas Hulu,” kata Dandim Nasli. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ratusan Relawan PLN Banjiri Bantaran Sungai Besar Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

10 hours ago

Pria di Kapuas Hulu Sembunyikan Sabu di Baju Korpri

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu bersama Polsek Suhaid menangkap seorang pria…

11 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Hadiri Perayaan Waisak bersama Permabudhi Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

12 hours ago

Mau Beli Rokok Tapi Tak Punya Uang, Pria di Kubu Raya Nekat Curi Kotak Amal

KalbarOnline, Kubu Raya - Pria berinisial RO (32 tahun) warga Kubu Raya diamankan pihak kepolisian…

12 hours ago

RSUD Pontianak Sosialisasikan Hidup Sehat Tanpa Rokok

KalbarOnline, Pontianak - Merokok tidak saja berbahaya untuk diri sendiri tetapi juga orang yang berada…

12 hours ago

Ani Sofian Seruput Kopi Aming bersama Pj Wali Kota Madiun

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak dikenal dengan kekayaan kuliner yang beraneka ragam. Bahkan sebagian orang…

12 hours ago