Categories: KetapangSport

Wabup Ketapang Tutup O2SN dan FLS2N Tingkat Kecamatan Delta Pawan

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang, Farhan menutup kegiatan O2SN (Olimpiade Olahraga Siswa Nasional) dan FLS2N (Festival Lomba Seni Siswa Nasional) Tingkat Kecamatan Delta Pawan, di Gedung Pancasila Ketapang, Senin (26/02/2024).

Dalam sambutannya, Farhan mengatakan, bahwa kegiatan itu bukan hanya sekedar ajang kompetisi, namun juga merupakan wahana bagi generasi muda untuk mengembangkan potensi, bakat dan semangat sportifitas.

“Melalui kegiatan ini kami ingin mendorong para siswa untuk terus berprestasi dalam bidang olahraga dan seni, sekaligus menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran, disiplin, dan kerjasama,” ujarnya.

Wabup berharap, kepada para pemenang agar menjadikan kemenangannya sebagai motivasi agar semakin giat berlatih untuk mengikuti kegiatan ke tingkat yang lebih besar lagi, dan kepada yang belum menjadi juara, ia berharap agar tidak patah semangat, melainkan terus berlatih dengan giat dan tekun.

“Mari kita tetap jaga semangat kebersamaan dan kekeluargaan yang telah terbangun selama pelaksanaan kegiatan ini, dan mari kita bergandengan tangan untuk membangun Kabupaten Ketapang yang lebih maju, sejahtera dan berbudaya,” pungkasnya.

Adapun juara umum pada kegiatan O2SN yaitu SDN 11 Delta Pawan dan FLS2N yaitu SDN 09 Delta Pawan. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

1 hour ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

2 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

2 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

2 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

24 hours ago