Categories: Kapuas HuluNasional

Kisah Heroik 2 Anggota Polres Kapuas Hulu, Kawal Surat Suara di Desa Kareho Putussibau Selatan

KalbarOnline, Putussibau – Kisah pengawalan surat suara yang dilakukan oleh personel Polres Kapuas Hulu, Bripka Heribertus Yopi dan Bripda Andis Tito Hendrawan, menuju ke Dusun Belatung Desa Kareho, Kecamatan Putussibau Selatan, merupakan contoh nyata perjuangan Polri dalam menjalankan tugasnya, terutama dalam mendukung pelaksanaan pemilu tahun 2024.

Tindakan mereka mencerminkan dedikasi tinggi terhadap negara dan rakyat, terlepas dari berbagai kendala yang dihadapi.

Pengawalan surat suara dengan kondisi geografis yang sulit untuk menuju ke Dusun Belatung, Desa Kareho menunjukkan semangat dan kegigihan dalam melaksanakan tugas.

Tak tanggung-tanggung, perjalanan itu memakan waktu 5 (lima) hari dengan menggunakan long boat dan perahu ces, yang kemudian dilanjutkan dengan berjalan kaki. Keduanya menunjukkan tekad untuk memastikan bahwa surat suara sampai harus di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Kendala cuaca seperti hujan lebat dan air pasang dengan arus yang ekstrim menambah kesulitan dalam misi pengawalan. Meskipun demikian, personel Polres Kapuas Hulu ini tetap melanjutkan perjalanan mereka tanpa menghiraukan rintangan, memastikan keamanan dan kelancaran proses demokrasi.

Tindakan heroik ini mencerminkan semangat pengabdian dan loyalitas Polri dalam menjaga ketertiban, keamanan dan sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat, terutama dalam menyukseskan penyelenggaraan pemilu tahun 2024 khususnya di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu.

Sejumlah pihak menilai, personel yang terlibat dalam pengawalan surat suara tersebut pantas mendapat penghargaan atas pengorbanan dan dedikasi mereka untuk kepentingan negara dan rakyat. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

3 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

3 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

3 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

3 hours ago