Categories: KesehatanMelawiPolhum

Sambangi Melawi, Windy Getol Perkuat Tugas dan Fungsi Kader PKK Sebagai Tim Pendamping Keluarga

KalbarOnline, Melawi, – Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Windy Prihastari turun langsung bertemu seluruh kader PKK di Kabupaten Melawi hingga tingkat kecamatan dan desa, pada Sabtu (14/10/2023).

Pertemuan tersebut sengaja digelar dalam upaya penguatan tugas dan fungsi kader PKK dalam Tim Pendamping Keluarga (TPK). Seperti diketahui, TPK sendiri terdiri dari tiga unsur, yaitu bidan atau tenaga kesehatan, PKK dan kader Keluarga Berencana (KB).

Lewat penguatan yang dilakukan oleh Pj Ketua TP-PKK Provinsi Kalbar tersebut, diharapkan upaya percepatan penurunan stunting akan semakin maksimal. Terutama dalam mencapai target stunting secara nasional target nasional pada 2024 mendatang.

Windy mengungkapkan, peran PKK dalam upaya percepatan penurunan stunting sangat penting, terlebih PKK merupakan organisasi yang menyentuh langsung keluarga. Sehingga para kader PKK harus kuat dalam menjalankan amanah yang telah diberikan.

“PKK itu organisasi yang menyentuh langsung keluarga untuk itu kita harus menjadi ibu-ibu yang kuat untuk melaksanakan yang telah diamanahkan ke kita,” kata Windy Prihastari.

Dirinya menambahkan, keberadaan PKK di dalam TPK harus maksimal dalam melakukan pendampingan terhadap calon pengantin, ibu hamil, ibu pasca melahirkan dan bayi baru lahir. Lewat pendampingan tersebut diharapkan informasi dapat tersampaikan langsung kepada masyarakat.

“Kita ingin TPK yang didalamnya termasuk kader PKK ini dapat bekerja maksimal sehingga masyarakat paham dan tersosialisasikan dengan baik upaya pencegahan stunting di Kabupaten Melawi,” jelasnya.

Di samping itu, menurut Windy pula, edukasi gizi ke posyandu kabupaten kota se Provinsi Kalbar dalam upaya penurunan stunting akan terus digencarkan. Pada posisi ini, ketua TP-PKK tingkat kabupaten, kecamatan hingga desa sangat diharapkan membantu kader-kader posyandu di lapangan.

“Kita bergerak semuanya, tidak hanya sosialisasi, tapi juga dibarengi dengan memasak bersama dengan menu penuh gizi,” seru Windy.

Agenda penguatan kader PKK Kabupaten Melawi tersebut turut dihadiri Kepala Perwakilan (Kaper) Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kalbar, Pintauli Romangasi Siregar. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

4 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago