Categories: Kapuas Hulu

Jelang Hari Bhayangkara ke-7, Kapolres Kapuas Hulu Pimpin Ziarah ke TMP Manalo Marajuang

KalbarOnline, Kapuas Hulu  – Kapolres Kapuas Hulu, AKBP France Yohanes Siregar memimpin ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Manalo Marajuang, Jalan Lintas Utara, Kelurahan Putussibau Kota, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Jumat (30/06/2023) pagi.

Ziarah tersebut dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77 Tahun 2023 yang mengusung tema “Polri Presisi Untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju”.

Kapolres Kapuas Hulu selaku inspektur upacara turut meletakkan karangan bunga di TMP Manalo Marajuang Putussibau sebagai simbol penghargaan dan penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur.

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas Hulu, Ita France Siregar, PJU Polres Kapuas Hulu, personel Polres Kapuas Hulu dan pengurus Bhayangkari Cabang Kapuas Hulu.

Kapolres Kapuas Hulu, AKBP France Yohanes Siregar melalui Kasi Humas IPTU Jaspian mengatakan, ziarah ke TMP ini rutin dilakukan setiap tahunnya, terutama saat menjelang perayaan Hari Bhayangkara yang diperingati setiap tanggal 1 Juli sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa-jasa para pahlawan yang telah berkorban memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.

“Ini merupakan wujud penghormatan kepada pendahulu kita, yang telah berjuang merebut kemerdekaan dengan gagah berani. Rela mengorbankan nyawa mereka,” kata Jaspian.

Usai ziarah, Kapolres Kapuas Hulu, AKBP France Yohanes Siregar didampingi oleh Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas Hulu dan PJU Polres Kapuas Hulu melaksanakan tabur bunga di TMP Manalo Marajuang Putussibau. Kegiatan ziarah makam tersebut selesai pada pukul 08.35 WIB. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

24 mins ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

1 hour ago

Pemuda Ini Bacok Pria yang Salah Karena Cemburu

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemuda berinisial MF (19 tahun) diamankan polisi lantaran membacok seorang pria…

2 hours ago

Presiden Jokowi Tandai Pembangunan PLN Hub, Pusat Ekosistem Transisi Energi dan Layanan Digital di Jantung IKN

KalbarOnline, Kaltim - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan pusat…

2 hours ago

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

5 hours ago

PPDB 2024 Dibuka Mulai 10 Juni, SMAN 1 Pontianak Sediakan 432 Kuota

KalbarOnline, Pontianak - SMA Negeri 1 Kota Pontianak, Kalimantan Barat akan membuka kuota sebanyak 432…

5 hours ago