Categories: Kapuas Hulu

Sambut Kunker Pangdam dan Kapolda, Dandim 1206 Putussibau Pimpin Apel Bersama

KalbarOnline,  Kapuas Hulu – Personel Polres Kapuas Hulu jajaran Polda Kalbar bersama anggota Kodim 1206/Putussibau melaksanakan apel pagi gabungan TNI-Polri di halaman Mapolres Kapuas Hulu, Selasa (06/06/2023).

Apel gabungan tersebut dipimpin oleh Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Sri Widodo dengan didampingi Kabag Ops AKP Edhi Trisno Tarigan selaku mewakili Kapolres Kapuas Hulu. Apel ini diikuti oleh para pejabat utama, personel Polres Kapuas Hulu serta personel Kodim 1206/Putussibau.

Dalam arahannya saat memimpin apel gabungan, Dandim 1206/Putussibau menyampaikan bahwa, pada hari Senin ataupun hari Rabu di pekan depan, Kapuas Hulu akan kedatangan Pangdam XII Tanjungpura dan juga Kapolda Kalbar dalam rangka kunjungan kerja.

“Agar terjalinnya sinergitas dan solidaritas TNI-Polri di Kapuas Hulu yang mantap, mari kita bersama-sama mendukung sekaligus mensukseskan program Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu yang tujuannya untuk pembangunan serta kemaslahatan masyarakat serta tidak lupa juga kita selalu melindungi dan melayani masyarakat,” kata Dandim Sri Widodo.

“Mari kita bersama-sama selalu menjaga solidaritas dan sinergitas TNI-Polri di Kapuas Hulu ini,” ajaknya menambahkan.

Kegiatan apel pagi gabungan TNI-Polri selesai pada pukul 07.45 WIB. Kegiatan dilanjutkan dengan latihan yel-yel bersama untuk mempersiapkan penyambutan kedatangan Pangdam XII Tanjungpura dan Kapolda Kalbar dalam rangka kunjungan kerja ke wilayah Kabupaten Kapuas Hulu.

Kegiatan latihan yel-yel bersama dipimpin oleh Dandim 1206/Putussibau didampingi oleh Kabag Ops Polres Kapuas Hulu. Kegiatan selesai seluruhnya pada pukul 09.30 WIB. Selama kegiatan berlangsung, situasi dalam keadaan aman dan kondusif. (Ishaq)

Sumber: Humas Polres Kapuas Hulu.

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

6 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

6 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

8 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

8 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

10 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

10 hours ago