Categories: HeadlinesKetapang

Bupati Martin Rantan Sambut Kunker Pangdam di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menyambut secara langsung kedatangan Panglima Kodam (Pangdam) XII Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan di Bandara Rahadi Oesman, Rabu (24/05/2023) siang.

Saat penyambutan, Martin Rantan didampingi Wakil Bupati Farhan dan Sekda Alexander Wilyo. Seluruh unsur Forkopimda Kabupaten Ketapang juga tampak hadir.

Usai prosesi penyambutan, Pangdam XII Tanjungpura berbincang santai bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Ketapang di ruang VIP bandara.

Di meja bundar ruang VIP bandara,  Mayjen TNI Iwan Setiawan tampak duduk satu meja dengan Bupati, Wakil Bupati, Kapolres, Dandim, Ketua DPRD dan Danlanal Ketapang.

Sambil menyeruput kopi dan menyantap hidangan, suasana obrolan tampak cair. Para pejabat itu pun tampak saling melempar senyum. Tak begitu lama, Pangdam kemudian langsung bertolak ke Makodam 1203 Ketapang.

Kepada wartawan, Martin Rantan mengatakan, bahwa di Kabupaten Ketapang saat ini dalam kondisi aman, tidak ada kejadian yang menonjol.

“Tadi beliau (Pangdam XII) bertanya ke saya, apa hal (permasalahan, red) yang menonjol, saya bilang kalau masyarakat aman, kecuali banyak napi-napi narkoba, saya bilang begitu,” ujar Martin.

Martin menyebut, Pangdam XII merasa senang, bisa mengunjungi daerah yang namanya diabadikan sebagai nama Markas Komando Daerah Militer XII Tanjungpura. “Besok beliau akan ke sana,” ucapnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Aksi Srikandi PLN Penerus Kartini untuk Generasi Emas

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Palangkaraya melalui gugus tugas Srikandi PLN…

1 hour ago

Dirut PLN Tinjau Posko Utama Kelistrikan KTT WWF, Pastikan Seluruh Sistem Kelistrikan di Bali Andal

KalbarOnline.com - Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo meninjau langsung Posko Utama Kelistrikan Konferensi…

1 hour ago

Polisi Selidiki Video Viral Aksi Perundungan di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort ( Polres) Ketapang saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait viralnya…

4 hours ago

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

8 hours ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

8 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

8 hours ago